Tetap Perhatikan Protokol Kesehatan, Bripka Semris Bell lakukan Pengamanan Ibadah

Tetap Perhatikan Protokol Kesehatan, Bripka Semris Bell lakukan Pengamanan Ibadah
Tetap Perhatikan Protokol Kesehatan, Bripka Semris Bell lakukan Pengamanan Ibadah

TRIBRATANEWSMANGGARAI.COM - Penerapan Kebijakan New Normal, Bhabinkamtibmas Kelurahan Wangkung lakukan pengamanan ibadah dan pengecekan suhu tubuh terhadap masyarakat yang ingin melakukan ibadah  di Gereja GMIT Ephata Reo , Kelurahan Wangkung, Kecamatan Reok, Kabupaten Manggarai, (13/07) Pagi.

Seluruh masyarakat yang datang melaksanakan ibadah, terlebih dahulu diwajibkan mencuci tangan ditempat yang telah disediakan oleh pengurus Gereja.

Setelah mencuci tangan, BRIPKA Semris Bell bersama pengurus gereja melakukan pengecekan suhu tubuh satu persatu sebelum memasuki Gereja GMIT Ephata Reo, dengan memperhatikan jarak satu sama lain.

"Ini merupakan cara yang efektif, untuk mencegah penyebaran Covid - 19 dengan menerapkan protokol kesehatan di tempat ibadah. Apalagi dengan diterapkannya New Normal ditengah Pandemik Covid - 19 ini, kita harus mengikuti anjuran pemerintah agar selalu mengikuti protokol kesehatan di Era New Normal ini " Ungkap Semris . (AJ)