Bhabinkamtibmas Reok Barat Sambangi Pastor Paroki Wae Kajong, Tingkatkan Koordinasi Dan Himbauan Kamtibmas Kepada Umat

Bhabinkamtibmas Reok Barat Sambangi Pastor Paroki Wae Kajong, Tingkatkan Koordinasi Dan Himbauan Kamtibmas Kepada Umat

Tribratanewsmanggarai.com -

Reok Barat, Jumat 18 Juli 2025 – Dalam upaya menjaga dan menciptakan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) yang kondusif di wilayah desa binaan, Bhabinkamtibmas Kecamatan Reok Barat, Aipda Semris Bell, melaksanakan kegiatan patroli sambang dan Door to Door System (DDS) pada hari Jumat, 18 Juli 2025, pukul 10.00 wita.

Kegiatan tersebut berlangsung di Pastoral Paroki Wae Kajong, yang terletak di Dusun Kajong, Desa Kajong, Kecamatan Reok Barat, Kabupaten Manggarai. Dalam kunjungannya, Aipda Semris Bell bertemu langsung dengan Romo Bernadus Palus, Pr, selaku Pastor Paroki Wae Kajong.

Dalam suasana penuh keakraban dan kekeluargaan, petugas Bhabinkamtibmas berdiskusi mengenai situasi Kamtibmas di wilayah Desa Kajong dan sekitarnya. Beberapa hal penting disampaikan Aipda Semris Bell kepada Romo Pastor, antara lain  Petugas meminta bantuan kepada Romo Pastor agar menyampaikan imbauan kepada umat saat misa hari Minggu untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap maraknya kasus pencurian sepeda motor. Warga diminta memastikan kendaraan terkunci dengan baik serta diparkir di tempat aman, terutama saat malam hari.

Aipda Semris Bell juga menegaskan pentingnya koordinasi antara pihak gereja, pemerintah desa, dan kepolisian. Jika ada persoalan yang muncul di tengah masyarakat dan diketahui oleh aparat desa, agar segera diteruskan kepada Bhabinkamtibmas untuk ditindaklanjuti.

Mengingat saat ini stok vaksin anti rabies (VAR) di wilayah Kabupaten Manggarai dalam keadaan kosong, petugas Bhabin mengimbau agar umat tetap waspada terhadap gigitan hewan seperti anjing, kucing, dan kera. Diharapkan Romo Pastor juga menyampaikan imbauan tersebut saat misa agar masyarakat lebih waspada dan menjaga lingkungan sekitar.

Kegiatan ini merupakan bentuk sinergitas antara Polri dengan tokoh agama dalam menjaga stabilitas keamanan di tengah masyarakat, serta sebagai upaya preventif dalam mengantisipasi potensi gangguan Kamtibmas.

Dengan adanya kerja sama yang baik antara Bhabinkamtibmas dan pihak gereja, diharapkan umat dan seluruh masyarakat Desa Kajong dapat turut berpartisipasi aktif menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan.

“Bhabinkamtibmas hadir sebagai mitra masyarakat dalam menjaga rasa aman. Dukungan dari tokoh agama dan tokoh masyarakat menjadi bagian penting dalam membangun Kamtibmas yang kuat,” ujar Aipda Semris Bell.(KS)