Petugas Bhabinkamtibmas Melaksanakan Sambang dan Patroli di Dusun Waka, Kab.Manggarai

Petugas Bhabinkamtibmas Melaksanakan Sambang dan Patroli di Dusun Waka, Kab.Manggarai

Tribratanewsmanggarai.com-

Manggarai,Senin 14 Oktober 2024 – Pukul 11.30 Wita, Petugas Bhabinkamtibmas Desa Ndehes melaksanakan kegiatan sambang dan patroli di rumah salah satu warga, Bapak Hironimus Chou, yang bertempat di Dusun Waka, Desa Ndehes. Kegiatan ini berlangsung hingga selesai dengan tujuan untuk menciptakan suasana aman dan kondusif di lingkungan masyarakat.

Dalam kesempatan tersebut, Petugas Bhabinkamtibmas mengajak serta memberikan himbauan kepada Bapak Hironimus Chou dan warga Dusun Waka untuk tetap bijak dalam berpolitik, mengingat tahapan Pilkada Serentak yang sudah dimulai. Selain itu, himbauan juga disampaikan terkait beberapa isu penting lainnya seperti Bahaya Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO), Hewan Penular Rabies (HPR), kenakalan remaja, serta bahaya Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla).

Petugas juga menekankan kepada warga agar tetap waspada dan segera melapor jika ada kejadian menonjol atau situasi darurat dengan menghubungi petugas Bhabinkamtibmas atau aparat desa setempat.

Dengan kegiatan ini, diharapkan masyarakat Dusun Waka semakin memahami pentingnya keamanan, ketertiban, serta kewaspadaan terhadap isu-isu yang dapat mempengaruhi stabilitas di wilayah mereka.(MF)