Bhabinkamtibmas Desa Golowoi Laksanakan Gotong Royong Pembangunan Rumah Bantuan Kapolda NTT
tribratanewsmanggarai.com_
Manggarai – Bhabinkamtibmas Kecamatan Cibal Barat, Desa Golowoi, BRIPKA Agustinus Yatarten, melaksanakan kegiatan kerja bakti/gotong royong bersama warga masyarakat Kampung Munta dalam pembangunan rumah bantuan dari Bapak Kapolda NTT, pada Rabu, 28 Januari 2026, pukul 09.00 Wita hingga selesai.
Kegiatan tersebut berlangsung di Kampung Munta, Desa Bangka Ara, Kecamatan Cibal Barat, Kabupaten Manggarai. Gotong royong ini merupakan bentuk kepedulian dan sinergitas antara Polri dan masyarakat dalam mendukung program sosial, khususnya pembangunan Rumah Bantuan Kapolda NTT bagi Nenek Regina Uner.
Dalam kegiatan itu, BRIPKA Agustinus Yatarten turut membantu secara langsung bersama warga dan tukang bangunan, sekaligus memberikan motivasi agar pekerjaan dapat berjalan dengan baik, aman, dan lancar. Kehadiran Bhabinkamtibmas di tengah masyarakat juga bertujuan untuk mempererat hubungan kemitraan serta menjaga situasi kamtibmas tetap kondusif.
Sasaran kegiatan ini adalah Nenek Regina Uner sebagai penerima bantuan rumah, serta para tukang yang terlibat dalam proses pembangunan.
Selama kegiatan berlangsung, situasi terpantau aman dan kondusif. Masyarakat menyambut baik kehadiran Bhabinkamtibmas dan mengapresiasi kepedulian Polri yang selalu hadir dan berperan aktif dalam setiap kegiatan sosial di wilayah binaannya.
Dengan adanya kegiatan gotong royong ini, diharapkan pembangunan rumah bantuan dapat segera selesai dan memberikan manfaat nyata bagi Nenek Regina Uner, sekaligus memperkuat semangat kebersamaan antara Polri dan masyarakat.(Alvzz)


