Kunjungan dan Sosialisasi KAMTIBMAS oleh Kasat Binmas Polres Manggarai di SMK Sadar Wisata Ruteng
Tribratanewsmanggarai.com-
Ruteng, 4 Juni 2024 - Pagi ini, Selasa 4 Juni 2024, pukul 09.30 WITA, bertempat di SMK Sadar Wisata Ruteng, KASAT BINMAS IPTU Royke Weriditi bersama KBO Sat. BINMAS IPDA Seltus Tamat, KANIT BINPOLMAS Aipda Flavianus Jedaut, serta BHABINKAMTIBMAS Kecamatan Langke Rembong melaksanakan kegiatan sambang dan patroli dialogis. Kegiatan ini ditujukan khusus kepada pihak sekolah, orang tua, dan siswa-siswi dalam rangka pembukaan penerimaan siswa baru tahun 2024.
Dalam kegiatan tersebut, petugas Bhabinkamtibmas juga memberikan sosialisasi dan edukasi kepada para peserta. Berikut adalah beberapa poin penting yang disampaikan:
- Himbauan dan Edukasi KASAT BINMAS IPTU Royke Weriditi menghimbau agar pihak sekolah, khususnya petugas keamanan (security), serta orang tua dan calon siswa, agar memarkir kendaraan dengan tertib untuk tidak mengganggu arus lalu lintas di area jalan umum. Ia juga mengingatkan para orang tua atau wali yang mendampingi calon siswa baru untuk mematuhi segala prosedur pendaftaran yang telah ditentukan oleh pihak sekolah. Hal ini penting untuk membudayakan antri, mengingat jumlah calon siswa di sekolah tersebut sangat banyak, demi terciptanya situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Sitkamtibmas) yang kondusif.
- Penggalangan KAMTIBMAS Pada kesempatan tersebut, IPTU Royke Weriditi juga mengajak, memberikan dukungan, serta motivasi kepada pihak sekolah, terutama para siswi SMK Sadar Wisata yang memiliki bakat dalam seni musik, untuk terus berkarya dan mengembangkan bakat mereka. Ia juga mengajak pihak sekolah untuk berkolaborasi dengan Polres Manggarai dalam kegiatan-kegiatan seni musik di masa mendatang.
Kegiatan tersebut berlangsung dengan aman dan lancar. Pihak sekolah mengucapkan terima kasih atas kunjungan dan perhatian dari Polres Manggarai.(MBA)