Operasi Mantap Brata: Kapolsek Reo Pimpin Pengamanan Kampanye Tatap Muka di Reok

Operasi Mantap Brata: Kapolsek Reo Pimpin Pengamanan Kampanye Tatap Muka di Reok

Tribratanewsmanggarai.com-

Reok, 09 Desember 2023 - Pada hari Sabtu tanggal 09 Desember 2023 pukul 19.30 WITA, Rumah FABIANUS TASOR di Dusun Mondak, Desa Ruis, Kecamatan Reok, Kabupaten Manggarai menjadi saksi pengamanan ketat pada kegiatan kampanye Pertemuan Terbatas / Tatap Muka Calon Legislatif DPR Kabupaten Manggarai dari Partai Amanat Nasional (PAN) di Daerah Pemilihan Manggarai IV.

Pertemuan tatap muka dimulai dengan ritual adat Manggarai (Teing Hang), kemudian dilanjutkan dengan penyampaian visi-misi dan orasi politik oleh Calon Legislatif  dari Partai Amanat Nasional. Acara tersebut dihadiri oleh sejumlah pendukung dan simpatisan, dengan alat peraga kampanye berupa satu jepitan sticker dan satu buah baliho caleg legislatif.

Pengamanan kegiatan kampanye ini dilaksanakan oleh 3 personel Polsek Reo yang dipimpin langsung oleh Kapolsek Reo, IPDA I KOMANG AGUS BUDIAWAN, S.E. Operasi Mantap Brata ini bertujuan untuk memastikan kelancaran dan keamanan acara berlangsung tanpa gangguan.

Sementara itu, pengawasan langsung dilakukan oleh Ketua Panwascam Reok, ANTONIUS IDAM MEMO, S.Kep, Ners, bersama dengan 6 orang staf Panwascam Reok. Kehadiran Panwascam memberikan tambahan pengawasan yang ketat untuk memastikan proses kampanye berjalan sesuai aturan.

Kegiatan kampanye berakhir pada pukul 22.45 WITA, dengan situasi yang dapat dikendalikan dan aman. Operasi Mantap Brata yang dipimpin oleh Kapolsek Reo berhasil menciptakan lingkungan yang kondusif dan mendukung demokrasi dalam rangka pemilihan umum di Kabupaten Manggarai.(MBA)