Kapolres Manggarai mengikuti Deklarasi Kabupaten Manggarai Menuju Kabupaten Layak Anak
TRIBRATANEWSMANGGARAI.COM- Kamis, 28/10/2021 pukul 09:30 wita, Kapolres Manggarai turut menghadiri acara deklarasi Kabupaten Manggarai Menuju Kabupaten Layak Anak di gedung MCC Ruteng.
Acara tersebut merupakan acara yang diselenggarakan oleh pemerintah daerah Kabupaten Manggarai yang bertepatan dengan hari sumpah pemuda.
Pada acara deklarasi itu dihadiri oleh Kapolres Manggarai AKBP MAS ANTON WIDYODIGDO, S.H., S.IK., Bupati Manggarai Heribertus G.L. Laju Nabit, S.E., M.A., ibu ketua penggerak PKK Meldyanti Hagur Nabit, para unsur forum pimpinan Kabupaten Manggarai, para camat, serta ibu ketua dan anggota bhayangkari dan pimpinan lainnya.
Adapun rangkaian acara deklarasi tersebut dimulai dengan sambutan Bupati Manggarai sekaligus membuka secara resmi acara tersebut. Bupati Manggarai dalam sambutannya mengatakan, deklarasi tersebut merupakan titik awal untuk berkomitmen melindungi anak-anak serta mencapai Kabupaten layak anak di Kabupaten Manggarai dengan memenuhi syarat hak-hak dasar anak seperti hak sipil dan kebebasan anak, hak lingkungan keluarga, hak kesehatan dasar dan kesejahteraan, hak pendidikan dan pemanfaatan waktu luang, serta hak pendidikan khusus.
Acara kemudian dilanjutkan dengan pembacaan dan penandatanganan deklarasi Kabupaten layak anak oleh Bupati Manggarai, kemudian diikuti penandatanganan oleh para pimpinan daerah Kabupaten Manggarai dan oleh Kapolres Manggarai.
Harapannya dengan acara deklarasi ini pemerintah Kabupaten Manggarai dapat berkomitmen untuk memenuhi hak-hak anak sehingga dapat mencapai Kabupaten layak anak. (REDS)