Jumat Curhat Polsek Cibal dengan Kepala Puskesmas Pagal dan Staf: Membangun Kerja Sama Demi Sitkamtibmas
Tribratanewsmanggarai.com-
Cibal, 16 Agustus 2024 – Dalam rangka memperkuat sinergi antara kepolisian dan instansi kesehatan, Kapolsek Cibal, IPDA Paksedis P. Sogen, bersama anggota Polsek Cibal, mengadakan kegiatan "Jumat Curhat" di Aula Puskesmas Pagal, Kelurahan Pagal, Kecamatan Cibal, pada hari Jumat (16/8) sekitar pukul 09.00 WITA. Kegiatan ini dihadiri oleh Kepala Puskesmas Pagal dan staf.
Dalam pertemuan tersebut, Kepala Puskesmas Pagal menyampaikan apresiasi atas kinerja Polsek Cibal yang selalu tanggap dan cepat merespon setiap persoalan atau masalah yang dihadapi masyarakat. Ia juga mengucapkan terima kasih kepada pihak kepolisian, khususnya Polsek Cibal, yang telah mendukung berbagai kegiatan di Puskesmas Pagal, sehingga kegiatan-kegiatan tersebut dapat berjalan lancar dan aman.
Menanggapi apresiasi tersebut, Kapolsek Cibal, IPDA Paksedis P. Sogen, mengucapkan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan oleh Kepala Puskesmas Pagal terhadap kinerja Polsek Cibal. Ia juga menekankan pentingnya memperkuat kerja sama antara kepolisian dan instansi kesehatan guna menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Sitkamtibmas) di wilayah hukum Polsek Cibal.
Kapolsek Cibal menegaskan bahwa Polsek Cibal siap untuk terus membantu dan mendukung setiap kegiatan yang dilaksanakan oleh Puskesmas Pagal. Ia juga mengimbau agar hubungan dan kerja sama yang baik ini tetap dijaga dan ditingkatkan. Selain itu, Kapolsek berharap agar seluruh petugas Puskesmas Pagal turut serta dalam menjaga Sitkamtibmas demi terciptanya lingkungan yang aman dan kondusif.
Kegiatan "Jumat Curhat" ini menjadi salah satu upaya Polsek Cibal dalam membangun komunikasi yang baik dengan masyarakat dan instansi terkait, guna menciptakan keamanan dan ketertiban yang lebih baik di wilayah Cibal.(MBA)