Polsek Cibal Gelar Patroli dan Razia Jelang Natal dan Tahun Baru

Polsek Cibal Gelar Patroli dan Razia Jelang Natal dan Tahun Baru
Polsek Cibal Gelar Patroli dan Razia Jelang Natal dan Tahun Baru

Tribratanewsmanggarai.com-

Cibal, Sabtu (21/12/2024) – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) menjelang perayaan Natal dan Tahun Baru (Nataru), anggota piket SPKT III Polsek Cibal yang terdiri dari AIPDA Oktavianus Lero dan BRIPKA Doris Sanam melaksanakan patroli dan penggalangan di wilayah hukum Polsek Cibal. Kegiatan ini turut dihadiri oleh Kapolsek Cibal, IPDA Paksedis Petala Sogen.

Patroli dimulai pukul 09.00 WITA dengan sasaran SMAN 1 Cibal, bertepatan dengan kegiatan pembagian rapor dan hasil ujian semester. Dalam kesempatan tersebut, Kapolsek Cibal, IPDA Paksedis Petala Sogen, memberikan pesan-pesan Kamtibmas kepada siswa-siswi. Kapolsek mengimbau agar selama libur Nataru, para pelajar tidak melakukan aktivitas yang dapat membahayakan diri sendiri maupun orang lain.

Berdasarkan permintaan Kapolsek kepada Kepala Sekolah SMAN 1 Cibal, Yakobus No’u, S.Pd., dilakukan razia penggunaan knalpot brong/racing di lingkungan sekolah. Hasil razia menemukan delapan kendaraan roda dua yang menggunakan knalpot tidak standar.

Tindakan yang diambil oleh petugas, bekerja sama dengan pihak sekolah, adalah:

  1. Meminta siswa pemilik kendaraan untuk mengganti knalpot brong/racing dengan knalpot sesuai standar spesifikasi tekhnis di tempat.
  2. Mengamankan knalpot brong/racing untuk kemudian dimusnahkan di Polsek Cibal.

Kegiatan ini merupakan program rutin Polsek Cibal untuk menjaga ketertiban menjelang perayaan hari besar keagamaan.

Pihak SMAN 1 Cibal menyambut baik langkah penertiban yang dilakukan Polsek Cibal. Kepala sekolah, Yakobus No’u, menyampaikan rasa terima kasih atas kerja sama yang terjalin dalam menjaga lingkungan sekolah tetap kondusif. Ia berharap sinergi antara Polsek Cibal dan SMAN 1 Cibal dapat terus terjalin dengan baik di masa mendatang.

Kegiatan patroli dan razia knalpot brong/racing ini selesai pada pukul 11.00 WITA dalam keadaan aman dan kondusif. Polsek Cibal berkomitmen untuk terus menjaga situasi keamanan di wilayahnya selama periode Natal dan Tahun Baru.(MBA)