Bhabinkamtibmas Kelurahan Wali Laksanakan Patroli dan Imbauan Kamtibmas di Lingkungan Sekolah

Bhabinkamtibmas Kelurahan Wali Laksanakan Patroli dan Imbauan Kamtibmas di Lingkungan Sekolah

tribratanewsmanggarai.com_

 

Langke Rembong, Manggarai — Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat serta menanamkan kesadaran tertib berlalu lintas sejak dini, Bhabinkamtibmas Kelurahan Wali, Kecamatan Langke Rembong, Kabupaten Manggarai, melaksanakan kegiatan patroli dan imbauan kepada para pelajar pada Rabu, 21 Januari 2026.

Kegiatan tersebut dilaksanakan oleh AIPDA Matheus Maju, selaku Bhabinkamtibmas Kelurahan Wali, mulai pukul 07.00 Wita hingga selesai. Patroli difokuskan di sekitar wilayah SMP Negeri 4 Langke Rembong, tepatnya di Kampung Lao, Jalan Komodo, Kelurahan Wali.

Dalam kegiatan patroli tersebut, AIPDA Matheus Maju menyasar para pelajar SMP Negeri 4 Langke Rembong. Ia memberikan imbauan secara humanis agar para pelajar tidak menggunakan knalpot racing pada sepeda motor karena melanggar peraturan lalu lintas serta dapat mengganggu ketertiban dan kenyamanan masyarakat.

Selain itu, petugas juga mengingatkan para pelajar yang menggunakan sepeda motor ke sekolah agar selalu memakai helm standar SNI, demi keselamatan diri sendiri serta sebagai bentuk kepatuhan terhadap aturan berlalu lintas. Imbauan ini bertujuan untuk menekan angka pelanggaran dan mencegah terjadinya kecelakaan lalu lintas di kalangan pelajar.

Kegiatan ini dilaksanakan oleh satu orang personel Bhabinkamtibmas dan berlangsung dengan aman serta lancar. Para pelajar menyambut baik kehadiran Polri di lingkungan sekolah dan mengucapkan terima kasih kepada pihak POLRI, khususnya Polres Manggarai, atas perhatian dan kepedulian terhadap keselamatan serta pembinaan generasi muda.

Melalui kegiatan ini, diharapkan kesadaran para pelajar akan pentingnya tertib berlalu lintas semakin meningkat, sehingga tercipta situasi Kamtibmas yang aman, tertib, dan kondusif di wilayah Kelurahan Wali.(Alvzz)