BHABINKAMTIBMAS DESA PAPANG MENGIKUTI KEGIATAN SOSIALISASI PEMEKARAN/PENATAAN DESA PAPANG

BHABINKAMTIBMAS DESA PAPANG MENGIKUTI KEGIATAN SOSIALISASI PEMEKARAN/PENATAAN DESA PAPANG

TRIBRATANEWSMANGGARAI.COM - Selasa ( 08/05/2018) Pada hari Senin tanggal 07 Mei 2018 pukul 10.30 Wita Bhabinkamtibmas Desa Papang Brigpol Dance Ledjab mengikuti kegiatan Sosialisasi Pemekaran/Penataan Desa Papang yang bertempat di Rumah Gendang Pawu Desa Papang Kecamatan Satar Mese Kabupaten Manggarai.

Pada kegiatan sosialisasi ini diikuti oleh Kepala Bidang Pemerintahan Desa Bapak Agustinus Demo dan Kepala Desa Papang beserta Staf Desa Papang adapun alasan pemekaran Desa diajukan berdasarkan dengan jumlah penduduk yang sudah melebihi kapasitas Desa yaitu  mempunyai 6 anak kampung yakni : Kampung Nontol, Kampung Papang, Kampung Pawu, Kampung Lajar, Kampung Limba, Kampung Pong Ara dengan 2 Dusun,14 RT dengan jumlah penduduk 2. 393 Jiwa,pemekaran Desa Papang tersebut meliputi 4 anak kampung yakni : Kampung Pawu, Kampung Lajar,Kampung Limba dan Kampung Pong Ara dan kegiatan ini berakhir pada pukul 14.00 Wita dalam keadaan aman dan lancar.

WhatsApp Image 2018-05-07 at 18.15.27