Sambang Ke Tokoh Masyarakat, BRIPKA Yoni Tandungan Sampaikan Ini.
TRIBRATANEWSMANGGARAI.COM - Bhabinkamtibmas Kelurahan Karot BRIPKA Yoni Tandungan bersama Bhabinkamtibmas Kelurahan Wali laksanakan sambang dan himbau untuk ikuti protokol kesehatan di era adaptasi kebiasaan baru, dirumah salah satu Toko Masyarakat di Kelurahan Karot, Kecamatan Langke Rembong, Kabupaten Manggarai, (24/11/2020) pagi.
Dalam kegiatan sambang tersebut, BRIPKA Yoni Tandungan bersama rekan bhabinkamtibmas mengunjungi salah satu Tokoh Masyarakat yaitu Bapak Gregorius Gaguk yang merupakan tokoh masyarakat yang sangat berpengaruh dilingkungan masyarakat Kelurahan Karot.
BRIPKA Yoni Tandungan bersama rekan bhabinkamtibmas menghimbau tentang protokol kesehatan 3M (Memakai Masker, Mencuci Tangan dan Menjaga Jarak) di era adaptasi kebiasaan baru ini.
Semua bertujuan untuk menekan jumlah penyebaran Virus Corona atau Covid-19 di Kelurahan Karot.
Selain menghimbau untuk ikuti protokol kesehatan 3M, BRIPKA Yoni juga menyampaikan kepada warga binaannya agar selalu menjaga kebersihan lingkungan dan diri, guna menciptakan lingkungan yang bersih dan sehat agar terhindari dari covid-19.
Tak henti-hentinya juga, Bhabinkamtibmas menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas terkait Pilkada 2020 Kabupaten Manggarai 2020.
Dengan melakukan penggalangan serta mengedukasi warga binaanya untuk membantu Polri menjaga situasi Kamtibmas yang kondusif menjelang Pilkada Kabupaten Manggarai 09 Desember 2020. (AJ)