Polres Manggarai Laksanakan Pengamanan Pawai Malam Takbiran Hari Raya Idul Adha 1445 Hijriah Tahun 2024
Tribratanewsmanggarai.com-
Ruteng – Dalam rangka memberikan rasa aman dan nyaman pada kegiatan Pawai Takbiran, Polres Manggarai melaksanakan pengamanan pada Minggu, 16 Juni 2024. Acara dimulai pukul 19.40 WITA di halaman Masjid Agung Baiturrahman Ruteng, Kelurahan Satar Tacik, Kecamatan Langke Rembong, Kabupaten Manggarai, sebagai bagian dari perayaan Hari Raya Idul Adha 1445 Hijriah.
Acara tersebut dihadiri oleh berbagai tokoh dan masyarakat setempat, termasuk Imam Masjid Baiturrahman Ruteng Jamaludin, S.Pd, Wakil Ketua Pengurus Masjid Jihadul Ukhra Ruteng H. Sarly Tanjung, Ketua UMK Bapak Frans, Lurah Mbaumuku, mahasiswa UNIKA St. Paulus Ruteng, dan sekitar 500 umat Muslim dari wilayah Kecamatan Langke Rembong.
Kegiatan dimulai dengan Sholat Isya berjamaah, diikuti dengan Pawai Jalan Kaki yang dikawal oleh mobil Satlantas Polres Manggarai. Rute pawai meliputi Masjid Agung Baiturrahman Ruteng, Jln. Satar Tacik, Jln. Ahmad Yani, Jln. Motang Rua, Trafict Light Mbaumuku, Jln. Adi Sucipto, dan kembali ke Masjid Agung Baiturrahman Ruteng.
Rangkaian kegiatan Pawai Jalan Kaki berakhir pada pukul 20.30 WITA, dilanjutkan dengan acara hiburan di halaman Masjid Baiturrahman Ruteng yang dipersembahkan oleh siswa-siswi Madrasah Aliyah Negeri 1 Manggarai dan MTS Amanah Ruteng.
Selama kegiatan berlangsung, pengawalan dan pengamanan dilakukan oleh personel Polres Manggarai bersama personel Kompi 2 Batalion B Pelopor Manggarai, Kodim 1612 Manggarai, Dinas Perhubungan Kabupaten Manggarai, Sat Pol PP Kabupaten Manggarai, dan Pemuda Banser NU. Kegiatan berjalan dengan lancar dan tertib, memberikan rasa aman dan nyaman bagi seluruh peserta pawai.(MBA)