Polres Manggarai Gelar Razia di Hotel dan THM dalam Rangka Operasi Pekat Turangga 2025
Tribratanewsmanggarai.com-
Manggarai – Dalam rangka pelaksanaan Operasi Pekat Turangga 2025, Polres Manggarai menggelar kegiatan razia di sejumlah lokasi yang menjadi target operasi pada Kamis, 15 Mei 2025. Kegiatan diawali dengan apel persiapan yang berlangsung pukul 21.30 WITA di depan Kantor Sat. Lantas Polres Manggarai.
Apel dipimpin oleh Kabagops Polres Manggarai, AKP Ricky Dally, S.H., dan diikuti oleh para Kasatgas serta personel yang terlibat dalam operasi. Dalam arahannya, Kabagops selaku Karendalops menyampaikan petunjuk teknis pelaksanaan tugas di lapangan, termasuk sasaran dan target operasi, serta penekanan kepada masing-masing Kasatgas untuk memperhatikan instruksi, koordinasi, dan pelaporan kegiatan secara tepat dan terukur.
Setelah apel, tim operasi bergerak menuju dua lokasi utama: Hotel Agung 1 dan Tempat Hiburan Malam (THM) Bandara Cafe. Operasi ini menyasar berbagai bentuk penyakit masyarakat (pekat), seperti premanisme, peredaran minuman keras (miras), dan praktik prostitusi.
Selama kegiatan berlangsung, situasi di lapangan terpantau kondusif dan lancar. Tidak terjadi gangguan keamanan yang berarti, dan operasi berjalan sesuai dengan rencana.
Operasi Pekat Turangga 2025 ini merupakan bagian dari upaya Polres Manggarai dalam menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan tertib di wilayah hukumnya, khususnya menjelang momen-momen penting yang rawan terhadap peningkatan aktivitas penyakit masyarakat.(MBA)