Patroli Perintis Presisi Samapta Polres Manggarai Jaga Kamtibmas tetap Kondusif.

Patroli Perintis Presisi Samapta Polres Manggarai Jaga Kamtibmas tetap Kondusif.
Patroli Perintis Presisi Samapta Polres Manggarai Jaga Kamtibmas tetap Kondusif.

Tribratanewsmanggarai.com-

Ruteng, Senin, 22 April 2024 pukul 20.05 WITA - Anggota Samapta Polres Manggarai menjalankan kegiatan Patroli Perintis Presisi pada malam hari di Kota Ruteng. Langkah ini diambil dalam upaya menjaga situasi Kamtibmas yang kondusif di kawasan tersebut.

Sasaran patroli meliputi pemuda yang berkumpul dan nongkrong di beberapa titik dalam kota, pedagang kaki lima, pertokoan RSUD Ben Mboy, masyarakat kampung Tenda, serta lokasi rawan lainnya di Kota Ruteng.

Petugas patroli berinteraksi secara dialogis dengan masyarakat, khususnya para pemuda yang masih beraktivitas malam, baik yang nongkrong di jalan maupun di depan kios warga. Mereka memberikan informasi terkait gangguan keamanan, menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas, memberikan himbauan, serta memberikan teguran dan pengingat kepada anak-anak remaja atau pelajar SMP agar tidak nongkrong sampai larut malam guna menjaga kenyamanan malam hari.

Kegiatan ini dilakukan untuk mencapai situasi Kamtibmas yang kondusif di Kota Ruteng, dengan meningkatkan perlindungan, pengayoman, dan pelayanan kepada masyarakat pada malam hari.

Tujuan dari Patroli Perintis Presisi adalah meningkatkan kehadiran polisi berseragam di tengah-tengah masyarakat, mencegah terjadinya kriminalitas dengan mencegah bertemunya faktor niat dan kesempatan yang memungkinkan, memberikan perlindungan, pengayoman, serta rasa aman dan tentram kepada masyarakat. Selain itu, kegiatan ini juga bertujuan untuk menjalin hubungan sebagai mitra masyarakat guna mendapatkan informasi dan partisipasi masyarakat, serta membatasi gerak provokator dan separatis di tengah-tengah masyarakat.

Patroli dilakukan dengan menggunakan randis truck Dalmas dengan kekuatan personil sebanyak 10 orang yang dipimpin oleh Kanit Turjawali Sat. Samapta Polres Manggarai Aipda Moehamad Zainudin.

Selama pelaksanaan, kegiatan berlangsung aman dan lancar, dengan situasi di Kota Ruteng dan sekitarnya terpantau aman dan terkendali. Ini menjadi langkah konkret polisi dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di kota tersebut.(MBA)