PARA BHABINKAMTIBMAS KECAMATAN RUTENG MENDATANGI RUMAH ADAT/GENDANG LEKO

PARA BHABINKAMTIBMAS KECAMATAN RUTENG MENDATANGI RUMAH ADAT/GENDANG LEKO

TRIBRATANEWSMANGGARAI.COM - Senin (26/03/2018) Sekitar pukul 06.00 Wita Para Bhabinkamtibmas Sekecamatan Ruteng dipimpin oleh Bhabinkamtibmas Desa Bulan Aiptu Yosep Nanco bersama Bhabinkamtibmas Desa Meler Bripka Yulius Taniu dan Bhabinkamtibmas Desa Pong La'o Brigpol  Fransiskus X. N. Janggur mendatangi Rumah Adat/ Gendang Leko di Desa. Pong Leko Kecamatan Ruteng Kabupaten Manggarai.

Adapun tujuan kedatangan para Petugas Bhabinkamtimas yaitu untuk menghimbau kepada tokoh adat dan warga masyarakat Gendang Leko untuk sementara tidak boleh melakukan pembongkaran rumah Gendang Leko tersebut, karena ada salah satu tokoh adat atas nama Bapak Niko Mansur tidak setuju dengan kegiatan pembongkaran tersbut, serta melaksanakan kegiatan diskusi dengan tokoh adat. Hasil dari diskusi tersebut yaitu seluruh tokoh adat, dan warga Gendang Leko sepakat untuk tetap melaksanakan kegiatan pembongkaran rumah gendang tersebut. Kegiatan pembongkaran ini terlebih dahulu di awali Ritual Adat yang di namakan penti Ledo dan di lanjuti dengan pemindahan Gong dan Gendang di tempat yang telah di siapkan.

WhatsApp Image 2018-03-26 at 09.04.10