Patroli Ops Lilin Turangga 2023 dan Tahun Baru 2024 di Pos Pelayanan Pelabuhan Kedindi Kelas II Reo
Tribratanewsmanggarai.com-
Reo, 27 Desember 2023 - Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) serta menyambut Tahun Baru 2024, Kepolisian Resort Manggarai telah meluncurkan Operasi Lilin Turangga 2023. Sebagai bagian dari operasi tersebut, Pos Pelayanan/Terpadu Pelabuhan Kedindi Kelas II Reo turut berperan aktif dalam mengamankan area pelabuhan dan sekitarnya.
Pada hari Rabu, tanggal 27 Desember 2023, pukul 08.00 WITA, anggota Pos Pelayanan/Terpadu Pelabuhan Kedindi Kelas II Reo melaksanakan kegiatan patroli dan himbauan kepada masyarakat yang sedang melakukan aktivitas di areal pelabuhan. Giat ini dilaksanakan dalam rangka mengajak masyarakat untuk bersama-sama menjaga situasi kamtibmas selama Ops Lilin Turangga 2023 dan perayaan Tahun Baru 2024, terutama di wilayah pelabuhan kedindi kecamatan Reok.
Menurut Surat Perintah Kapolres Manggarai Nomor: Sprin/837 / XII/ OPS.1.1./2023 tanggal 22 Desember 2023, kegiatan pengamanan di Pos Pelayanan/Terpadu Pelabuhan Kedindi Kelas II Reo berlangsung mulai tanggal 22 Desember 2023 hingga 2 Januari 2024.
Pengamanan dilakukan oleh 3 orang personil yang dipimpin langsung oleh Pa Kasat Polairud IPTU JESSY SILAHOOY, yang bertanggung jawab sebagai koordinator Ops Lilin Turangga 2023 dan Tahun Baru 2024 di Pos Pelayanan/Terpadu Pelabuhan Kedindi Kelas II Reo.
Adapun anggota yang bertugas dalam kegiatan tersebut antara lain:
- AIPDA M. RIFAI JAB. - Kanit Patroli Satpolairud Reo
- AIPDA ASHARI - Kanit Harkam Kapal Satpolairud Reo
- AIPDA SUWARDIN JAB. - BA KPPP Laut Reo
Hingga saat ini, situasi di Pos Pelayanan/Terpadu Pelabuhan Kedindi Reo dilaporkan dalam keadaan aman terkendali. Kepolisian terus berkomitmen untuk memberikan pelayanan terbaik dan menjaga keamanan masyarakat selama perayaan akhir tahun.(MBA)