Patroli Gabungan Polres Manggarai dan Brimob Kompi 2 Yon B Pelopor Amankan Situasi Kamtibmas Jelang Pilkada Serentak 2024

Patroli Gabungan Polres Manggarai dan Brimob Kompi 2 Yon B Pelopor Amankan Situasi Kamtibmas Jelang Pilkada Serentak 2024
Patroli Gabungan Polres Manggarai dan Brimob Kompi 2 Yon B Pelopor Amankan Situasi Kamtibmas Jelang Pilkada Serentak 2024
Patroli Gabungan Polres Manggarai dan Brimob Kompi 2 Yon B Pelopor Amankan Situasi Kamtibmas Jelang Pilkada Serentak 2024

Tribratanewsmanggarai.com-

Manggarai, 6 September 2024 – Dalam rangka menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) yang kondusif, personel Polres Manggarai bersama personel Brimob Kompi 2 Yon B Pelopor menggelar patroli gabungan pada Jumat, 6 September 2024, pukul 10.00 WITA. Patroli ini merupakan bagian dari Operasi Mantap Praja 2024, yang bertujuan untuk menciptakan kondisi aman selama berlangsungnya Pilkada serentak tahun 2024.

Kegiatan patroli diawali dengan apel pengecekan dan Arahan Awal Pelaksanaan (AAP) yang dipimpin oleh KA SPKT IPDA Johanes Bria, A.Md., didampingi oleh Danton 1 IPDA Cundrad Sahertian, S.H. Dalam apel tersebut, dilakukan pengecekan terhadap personel yang terlibat dalam patroli gabungan, yaitu 25 personel (10 dari Polres Manggarai dan 15 dari Brimob Kompi 2 Yon B Pelopor), sesuai dengan surat perintah Kapolres Manggarai nomor: Sprin/507/VIII/OPS.1.3/2024, tanggal 22 Agustus 2024.

Setelah apel pengecekan, patroli gabungan dilakukan dengan menyusuri beberapa lokasi strategis yang menjadi pusat keramaian masyarakat. Adapun rute patroli meliputi: Polres Manggarai, STKIP, SPBU Carep, Masjid Baiturrahman, Pertokoan Tiga Tiga, Terminal Carep, hingga kembali ke Polres Manggarai.

Patroli gabungan ini bertujuan untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat serta mengantisipasi potensi gangguan Kamtibmas menjelang pelaksanaan Pilkada serentak 2024. Selama kegiatan patroli, situasi Kamtibmas di wilayah Manggarai terpantau aman dan kondusif.

Kegiatan patroli gabungan ini berakhir pada pukul 11.30 WITA dengan laporan bahwa seluruh kegiatan berjalan lancar, tanpa adanya insiden yang mengganggu Kamtibmas.(MBA)