Mempererat Kesatuan dan Keharmonisan Anggota Polri/PNS Polres Manggarai ikuti kegiatan Bimbingan Rohani

Mempererat Kesatuan dan Keharmonisan Anggota Polri/PNS Polres Manggarai ikuti kegiatan Bimbingan Rohani

Tribratanewsmanggarai.com-

Manggarai, 31 Agustus 2023 - Dalam upaya meningkatkan kualitas spiritual dan kebersamaan di lingkungan kepolisian, Polres Manggarai menggelar kegiatan Bimbingan Rohani bagi anggota Polri dan PNS Polri. Kegiatan ini berlangsung pada hari Kamis, tanggal 31 Agustus 2023, dengan lokasi pelaksanaan yang dibagi menjadi tiga tempat sesuai dengan agama yang dianut oleh personel.

Pada pukul 08.00 WITA, Aula Lantai 2 Polres Manggarai menjadi tempat bagi anggota Polri/PNS Polri yang beragama Kristen Protestan dan Katolik. Kegiatan ini dipimpin oleh Wakapolres Manggarai, KOMPOL Karel Leokuna, S.Kom., M.M. Hadir dalam kegiatan tersebut para perwira, anggota, dan PNS Polres Manggarai yang beragama Katholik dan Protestan, yang berjumlah 27 orang.

Sementara itu, di Posko OPS Polres Manggarai, berlangsung Bimbingan Rohani bagi anggota Polri/PNS Polri yang beragama Hindu. Kegiatan ini dipimpin oleh Kasat Bimas Polres Manggarai, AKP Gusti Putu Sabanugraha. Para perwira dan anggota Polres Manggarai yang beragama Hindu, sebanyak 11 orang, turut hadir dalam kegiatan ini.

Mushola Al Hikmah Polres Manggarai menjadi tempat bagi pelaksanaan Bimbingan Rohani bagi agama Islam. Kegiatan ini dipimpin oleh Kabag Ops Polres Manggarai, AKP Burhanuddin. Para perwira dan anggota Polres Manggarai yang beragama Islam, sebanyak 15 orang, turut mengikuti kegiatan ini.

Kegiatan Bimbingan Rohani ini menjadi sarana bagi anggota Polri/PNS Polri Polres Manggarai untuk memperdalam nilai-nilai spiritual sesuai dengan agama yang dianut masing-masing. Dengan memperhatikan protokol kesehatan yang ketat, kegiatan ini juga berkontribusi dalam mempererat kesatuan dan keharmonisan di antara seluruh anggota Polres Manggarai.

Waka Polres Manggarai mengapresiasi atas semangat dan partisipasi aktif dari seluruh anggota Polri/PNS Polri dalam kegiatan Bimbingan Rohani ini. Beliau berharap agar semangat kebersamaan dan kepedulian terhadap nilai-nilai spiritual terus ditanamkan dalam setiap aspek kehidupan di lingkungan Polres Manggarai.

Kegiatan Bimbingan Rohani ini menjadi bukti nyata komitmen Polres Manggarai dalam menjaga keseimbangan antara tugas-tugas profesi dengan pengembangan spiritual anggota, sembari senantiasa menerapkan nilai-nilai integritas dan pelayanan kepada masyarakat.(MBA)