Jumat Curhat Polsek Cibal : Masyarakat sampaikan Apresiasi dan Informasi.

Jumat Curhat Polsek Cibal : Masyarakat sampaikan Apresiasi dan Informasi.

Tribratanewsmanggarai.com-

Cibal, Jumat, 7 Juni 2024 – Pada pukul 09.00 WITA bertempat di Mako Polsek Cibal, dilaksanakan kegiatan Jumat Curhat yang dipimpin langsung oleh Kapolsek Cibal, IPDA Paksedis P. Sogen, bersama anggota Polsek Cibal dengan warga masyarakat Kampung Teni, Desa Lenda, Kecamatan Cibal Barat, Kabupaten Manggarai.

Dalam kegiatan tersebut, warga masyarakat Kampung Teni, Desa Lenda, menyampaikan apresiasi atas kinerja Polsek Cibal yang selama ini telah responsif dalam menangani berbagai persoalan dan dengan cepat melayani permintaan dari masyarakat. Warga merasa puas dengan pelayanan yang diberikan oleh Polsek Cibal, yang dinilai telah membantu menjaga ketertiban dan keamanan di lingkungan mereka.

Selain apresiasi, warga juga mengeluhkan masih adanya beberapa sepeda motor yang menggunakan knalpot racing yang mengganggu ketenangan, terutama pada malam hari. Warga berharap pihak kepolisian dapat mengambil tindakan tegas terhadap penggunaan knalpot racing yang meresahkan tersebut.

Menanggapi penyampaian dari masyarakat, Kapolsek Cibal, IPDA Paksedis P. Sogen, menyampaikan rasa terima kasih atas kepercayaan yang diberikan oleh warga Kampung Teni, Desa Lenda, terhadap kinerja anggota Polsek Cibal. Ia juga mengimbau agar kerja sama antara masyarakat dan Polsek Cibal terus ditingkatkan guna menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Sitkamtibmas) di wilayah hukum Polsek Cibal.

Terkait keluhan tentang knalpot racing, Kapolsek Cibal mengucapkan terima kasih atas informasi yang disampaikan oleh warga. Polsek Cibal akan segera menindaklanjuti dengan melakukan patroli rutin, terutama pada malam hari, untuk memastikan ketenangan dan kenyamanan warga tetap terjaga.

Kegiatan Jumat Curhat ini diharapkan dapat terus menjadi wadah komunikasi efektif antara masyarakat dan pihak kepolisian, serta memperkuat hubungan kerja sama dalam menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan masing-masing.(MBA)