Bhabinkamtibmas Kecamatan Langke Rembong Jaga Situasi Kamtibmas pada Acara Pernikahan

Bhabinkamtibmas Kecamatan Langke Rembong Jaga Situasi Kamtibmas pada Acara Pernikahan

Tribratanewsmanggarai.com-

Kabupaten Manggarai, 19 Januari 2024 - Bhabinkamtibmas di Kecamatan Langke Rembong, Kabupaten Manggarai, terus konsisten menjaga situasi Kamtibmas di wilayahnya. Pada hari Jumat, 19 Januari 2024, pukul 19.00 WITA, Aipda Adi Jakar, Bripka Anselmus K. Nongko, dan Bripka Damasus S. Sunding melaksanakan monitoring dan pengamanan acara pernikahan di RT.08 Kampung Kuwu, Kelurahan Mbaumuku.

Dalam rangka menjaga ketertiban dan keamanan masyarakat, ketiga petugas Bhabinkamtibmas tersebut turut ambil bagian dalam pengamanan kegiatan masyarakat tersebut. Mereka tidak hanya melakukan pemantauan terhadap situasi di sekitar lokasi pernikahan, tetapi juga menyampaikan pesan dan himbauan terkait Kamtibmas kepada warga yang hadir.

Aipda Adi Jakar, Bripka Anselmus K. Nongko, dan Bripka Damasus S. Sunding memberikan pesan kepada para tamu undangan dan masyarakat yang hadir untuk tetap menjaga ketertiban selama berlangsungnya pesta pernikahan. Selain itu, mereka juga mengingatkan agar para peserta acara tidak mengkonsumsi minuman keras demi menjaga situasi Kamtibmas yang kondusif.

Himbauan tersebut disampaikan dengan tujuan agar acara pernikahan berjalan lancar dan aman tanpa adanya gangguan kamtibmas. Petugas Bhabinkamtibmas berharap partisipasi aktif masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban dapat terus ditingkatkan.

Hingga selesainya acara, situasi di lokasi acara pernikahan di RT.08 Kampung Kuwu, Kelurahan Mbaumuku, Kecamatan Langke Rembong, terpantau aman dan lancar. Bhabinkamtibmas akan terus melakukan pemantauan dan koordinasi dengan pihak terkait untuk memastikan keamanan masyarakat selama berlangsungnya kegiatan tersebut.(MBA)