Bhabinkamtibmas Kec. Cibal Barat: Patroli dan Penyuluhan di Kampung Golokoe
Tribratanewsmanggarai.com-
Cibal Barat, 2 September 2024 - Bhabinkamtibmas Kecamatan Cibal Barat, Kabupaten Manggarai, Bripka Bonaventura Laba, melaksanakan kegiatan patroli dan sambang ke Kampung Golokoe pada Senin pagi, pukul 09.00 WITA. Dalam kunjungannya, Bripka Bonaventura bertemu dengan warga setempat, Saudara Ferdi, untuk menyampaikan pesan-pesan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas).
Dalam kesempatan ini, Bripka Bonaventura menyampaikan beberapa imbauan penting kepada masyarakat, terutama dalam rangka menjaga situasi yang kondusif menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada). Beberapa poin yang disampaikan antara lain:
- Masyarakat diimbau untuk tidak mudah terprovokasi oleh oknum-oknum yang tidak bertanggung jawab. Cegah penyebaran hoaks, dan tetap menjaga situasi kamtibmas agar Pilkada dapat berjalan dengan aman, sejuk, dan damai.
- Jika ada kegiatan yang mengundang banyak orang, masyarakat diminta untuk menyampaikan informasi tersebut kepada petugas Bhabinkamtibmas.
- Warga diharapkan bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan sekitar agar tetap kondusif.
- Masyarakat diharapkan untuk selalu waspada dengan kehadiran orang baru di lingkungan mereka, serta menanyakan maksud dan tujuannya.
- Jika terjadi tindak pidana di lingkungan sekitar, warga diharapkan segera melaporkannya kepada petugas Bhabinkamtibmas.
Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Bhabinkamtibmas untuk terus menjaga situasi kamtibmas yang kondusif di wilayah Kecamatan Cibal Barat, serta meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya keamanan bersama, terutama dalam menghadapi momen penting seperti Pilkada.(MBA)