Tim Biro Rena Polda NTT laksanakan Study Kelayakan Pembentukan Polsubsektor Cibal Barat dan Reok Barat
Tribratanewsmanggarai.com-
Manggarai, 10 Agustus 2024 – Pada pukul 10.00 WITA, Waka Polres Manggarai Kompol Karel Leokuna, S.Kom., M.M dan Pembina Wilhelmina Asone (Kabag Strajemen Biro Rena Polda NTT), IPDA Doddy L. (Paur Strabang Biro Rena Polda NTT), BRIPDA Amriansyah (Bamin Strajemen Biro Rena Polda NTT), IPTU Ketut Subawa Antara (Ps. Kasubbag Program Bagren Polres Manggarai) tiba di Kantor Kecamatan Cibal Barat untuk melakukan studi kelayakan pembentukan Polsubsektor Cibal Barat.
Acara dimulai dengan sambutan dari Bapak Camat Cibal Barat, yang mengapresiasi kehadiran Tim Biro Rena dalam rangka studi kelayakan ini. Bapak Waka Polres juga memberikan sambutan, disusul dengan paparan pengusulan Polsubsektor yang disampaikan oleh Ibu Kabag Strajemen. Sesi tanya jawab berlangsung dengan antusiasme dari tokoh masyarakat, tokoh agama, dan tokoh pemuda setempat.
Poin-poin penting dari diskusi mencakup:
- Harapan masyarakat untuk segera terwujudnya Polsubsektor Cibal Barat mengingat luasnya wilayah yang saat ini masih berada di bawah naungan Polsek Cibal.
- Apresiasi dari para kepala desa, tokoh agama, dan tokoh masyarakat terhadap kehadiran tim studi kelayakan Polda yang diharapkan dapat mewujudkan pembentukan Polsubsektor Cibal Barat.
Peserta acara meliputi Waka Polres Manggarai, Tim Biro Rena, Bapak Kasubagren Progar, Kapospol Cibal Barat, Anggota Babinkamtibmas Kecamatan Cibal Barat, Anggota Bagren, Bapak Camat Cibal Barat, serta tokoh masyarakat dan pemuda. Kegiatan ini berakhir pada pukul 11.30 WITA dengan sesi foto bersama masyarakat dan kepala desa.
Pada pukul 12.15 WITA, Waka Polres dan Ibu Kabag Strajemen melanjutkan perjalanan ke Reok Barat untuk melakukan studi kelayakan pembentukan Polsubsektor Reok Barat di Desa Kajong.
Di Reok Barat, pada pukul 14.30 WITA, Waka Polres dan Ibu Kabag Strajemen bersama tim dan personil Bagren tiba di Kantor Kecamatan Reok Barat. Acara dilanjutkan dengan peninjauan lokasi/tanah Polsubsektor Reok Barat dan tatap muka dengan Kepala Desa serta perwakilan tokoh masyarakat di Kantor Desa Kajong.
Sambutan dari Bapak Camat Reok Barat mengungkapkan rasa terima kasih dan apresiasi atas kehadiran Tim Biro Rena. Bapak Waka Polres juga memberikan sambutan, diikuti dengan paparan pengusulan Polsubsektor oleh Ibu Kabag Strajemen dan sesi tanya jawab dengan tokoh masyarakat, agama, dan pemuda.
Poin-poin penting yang disampaikan meliputi:
- Harapan masyarakat untuk segera terwujudnya Polsubsektor Reok Barat mengingat luasnya wilayah yang saat ini masih berada di bawah naungan Polsek Reo.
- Apresiasi dari para kepala desa, tokoh agama, dan masyarakat terhadap kehadiran tim studi kelayakan Polda.
Peserta acara mencakup Waka Polres Manggarai, Tim Biro Rena, Bapak Kasubagren Progar, Kapospol Reok Barat, Anggota Babinkamtibmas Kecamatan Reok Barat, Anggota Bagren, Bapak Camat Reok Barat, serta tokoh masyarakat dan pemuda. Kegiatan berakhir pada pukul 15.45 WITA dengan foto bersama masyarakat dan kepala desa.
Bapak Waka Polres dan Ibu Kabag Strajemen kemudian kembali ke Polres Manggarai pada pukul 16.00 WITA.(MBA)