Rencana Pembentukan Polsubsektor Wae Ri'I, Bhabinkamtibmas Sambang di Kantor Camat Wae Ri'i
Tribratanewsmanggarai.com-
Pada hari Rabu, tanggal 24 April 2024, Bhabinkamtibmas Kecamatan Wae Ri'i, Kabupaten Manggarai, Aipda ZADRAK I. SOLE dan Bripka ADRIANUS G SUMAN, melaksanakan kegiatan sambang di Kantor Camat Wae Ri'i.
Dalam kegiatan tersebut, Bhabinkamtibmas berkoordinasi dengan Camat Wae Ri'i, Bapak PATRIK NDENDONG, untuk membahas rencana kunjungan Bapak Kapolres Manggarai ke kantor Desa Ndehes. Kunjungan ini dijadwalkan untuk berdiskusi dan meminta dukungan dari Pemerintah Kecamatan Wae Ri'i, para Kepala Desa, tokoh adat, tokoh agama, dan tokoh pemuda dalam rangka pembentukan Polsubsektor Wae Ri'i.
Menyikapi rencana tersebut, Camat Wae Ri'i memberikan dukungan penuh terhadap pembentukan Polsubsektor. Beliau juga menyatakan kesediaannya untuk hadir saat kunjungan Bapak Kapolres ke kantor Desa Ndehes yang direncanakan pada hari Senin, tanggal 29 April 2024 mendatang.
Kunjungan tersebut diharapkan dapat memperkuat sinergi antara aparat keamanan dengan pemerintah dan masyarakat setempat dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Kecamatan Wae Ri'i.(MBA)