POLRES MANGGARAI MELAKSANAKAN PENGAMANAN DEKLARASI KAMPANYE DAMAI

POLRES MANGGARAI MELAKSANAKAN PENGAMANAN DEKLARASI KAMPANYE DAMAI
TRIBRATANEWSMANGGARAI.COM - Kamis ( 15/02/2018) Sekitar pukul 15.00 Personil Polres Manggarai melaksanakan pengamanan Deklarasi Kampanye Damai dalam rangka Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Manggarai Timur di Aula Kevikepan Borong, Kelurahan Rana Loba, Kecamatan Borong, Kabupaten Manggarai Timur. Kegiatan Deklarasi Kampanye dipimpin oleh Ketua KPU Kabupaten Manggarai Timur AMBROSIUS ARIFIN, S.Fil didampingi oleh Empat oleh KPU Kabupaten Manggarai Timur, hadir dalam Deklarasi tersebut Sekda Kabupaten Manggarai Timur an. Drs. MATEUS OLA BEDA, Ketua DPRD Kabupaten Manggarai Timur LUCIUS MODO,M.Th, Kapolres Manggarai AKBP CLIFFRY STEINY LAPIAN, S.I.K, Ketua Panwaslu Kabupaten Manggarai Timur Zakarias Gara, SH bersama Dua Anggota, Kelima Pasangan Calon Bupati dan Bakal Calon Wakil Bupati Kabupaten Manggarai Timur yaitu Paket ASET AGAS ANDREAS, SH,M.Hum dan Drs. JAGHUR STEFANUS, Paket MERPATI an. Drs. MARSELIS SARIMIN, M.Pd dan Drs. PASKALIS SIRAJUDIN, Paket TABIR an. TARSISIUS SJUKUR L, SS, Paket SARONG -KASMIR an. FRAMSISKUS SARONG dan KASMIR DON, SH, Paket NERA an. BONEFASIUS UHA, SH dan Drs. FRANSISKUS ANGGAL, para Ketua Tim Sukses dari masing - masing Paket, Pimpinan Partai Politik Pengusung masing - masing Paket, Sekretaris KPU Kabupaten Manggarai Timur EGIDIUS ASA, S.Sos, Kaban Kesbangpol dan Linmas Kabupaten Manggarai Timur an. AGUSTINUS KABUR, SH serta massa Pendukung dari masing - masing Paket yang berjumlah sekitar 75 orang. Dalam kesempatan tersebut, Ketua KPU Kabupaten Manggarai Timur membuka kegiatan Deklarasi dan memberikan kata sambutan sebagai berikut : a. Deklarasi Kampanye Damai dalam Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Manggarai Timur tahun 2018 yang digelar ini bukanlah agenda sesaat dan seremonial belaka, melainkan Deklarasi yang akan kita laksanakan ini harus dimaknai secara utuh, sebagai pernyataan Moril bahwa ketika kita melakukan Kampanye semua Paket Calon bersama Tim Kampanye adalah Duta Demokrasi yang menebarkan perdamaian dan persaudaraan ditanah Manggarai Timur b. Deklarasi ini merupakan pijakan awal untuk sebuah gerak dan merawat Demokrasi yang damai dan bermartabat dimanggarai timur tercinta. Tekad kita bersama untuk bergerak bersama menyadarkan Publik bahwa Pemilu atau Pemilihan adalah sarana untuk melaksanakan kedaulatan rakyat, dengan demikian Pemilu adalah sesuatu yang penting bagi kelangsungan dan masa depan Daerah Manggarai Timur c. Nomor urut sudah dikantongi oleh setiap Pasangan Calon, zona dan jadwal Kampanye sudah didapat, Pilkada Manggarai Timur tahun 2018 hendaknya tidak boleh dicederai, jadikan Pilkada Manggarai Timur sebagai ivent yang Bermartabat, siapapun pemenangnya tidak boleh menoreh luka dan dendam dihati mitranya, kemenangan yang sesungguhnya adalah pemuliaan terhadap martabat kemanusiaan d. Melalui kesempatan ini, selaku penyelengara menyampaikan ucapan terima kasih berlimpah kepada Pemerintah Kabupaten Manggarai Timur yang sudah mendukung penyelenggaraan dan tahapan Pemilihan Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah Kabupaten Manggarai Timur Tahun 2018, ucapan terima kasih kepada Kapolres Manggarai dan jajarannya, Dandim 1612 Manggarai dan jajarannya atas pengamanan dengan rasa nyaman dan aman yang sudah dinikmati selama proses dan etape yang sudah lewat, harapannya untuk Penyelenggaraan dan Tahapan yang masih berlangsung pada beberapa bulan mendatang tetap didukung sepenuhnya, dikawal sepenuhnya sehingga pada akhirnya kesuksesan Pilkada di Manggarai Timur adalah kesuksesan kita bersama,dan selanjutnya pukul 16.00 wita kegiatan dilanjutkan dengan pembacaan Ikrar Kampanye yang dibacakan oleh Kelima Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati dimana pembacaan Ikrar tersebut dipandu oleh Komisioner KPU Kabupaten Manggarai Timur Divisi Teknis an. HUBERTUS SERVUS, S.Ag dan acara berakhir pada pukul 17.30 wita, situasi terpantau aman.