Polres Manggarai Gelar Upacara Pemakaman Secara Kedinasan untuk Purnawirawan SERKA NIKOLAUS NUKUL

Polres Manggarai Gelar Upacara Pemakaman Secara Kedinasan untuk Purnawirawan SERKA NIKOLAUS NUKUL
Polres Manggarai Gelar Upacara Pemakaman Secara Kedinasan untuk Purnawirawan SERKA NIKOLAUS NUKUL
Polres Manggarai Gelar Upacara Pemakaman Secara Kedinasan untuk Purnawirawan SERKA NIKOLAUS NUKUL

Tribratanewsmanggarai.com-

Manggarai – Pada Sabtu, 12 Oktober 2024, pukul 12.20 WITA, bertempat di Rumah Duka, Cuncalawar, Jln Adisucipto, Kelurahan Satar Tacik, Kecamatan Langke Rembong, Kabupaten Manggarai, Polres Manggarai menggelar upacara pemakaman secara kedinasan untuk almarhum Purnawirawan Polri SERKA NIKOLAUS NUKUL.

Upacara dipimpin oleh Wakapolres Manggarai, KOMPOL Karel Leokuna, S.Kom, M.M., sebagai Inspektur Upacara. Perwira Upacara IPTU Bagus Suhartono dan Komandan Upacara IPDA I Wayan Guna turut mengoordinasi jalannya kegiatan ini. Hadir pula Kabag SDM Polres Manggarai AKP Gusti Putu Sabanugraha, Kasi PROPAM IPTU Heribertus D.E. Edot, serta satu peleton personil Polres Manggarai dan Bhayangkari Polres Manggarai yang ikut serta dalam prosesi.

Sebelum prosesi pemakaman dimulai, perwakilan keluarga menyerahkan jenazah almarhum secara simbolis kepada Polres Manggarai yang diterima langsung oleh Wakapolres Manggarai. Setelahnya, jenazah almarhum SERKA NIKOLAUS NUKUL dimakamkan di samping kanan rumah duka, di Cuncalawar.

Upacara pemakaman ini berlangsung lancar dan tertib hingga selesai pada pukul 13.20 WITA. Kegiatan berlangsung dalam situasi aman dan kondusif.

Almarhum SERKA NIKOLAUS NUKUL meninggal dunia pada Rabu, 10 Oktober 2024, pukul 04.00 WITA, di Rumah Sakit Umum Ruteng, Kabupaten Manggarai. Upacara pemakaman secara kedinasan ini dilaksanakan sebagai bentuk penghormatan terakhir atas jasa dan pengabdian almarhum selama bertugas di Kepolisian Republik Indonesia.(MBA)