Patroli Gabungan Polres Manggarai dan Kompi 2 Yon B Pelopor Ciptakan Situasi Kondusif dalam Operasi Mantap Praja 2024

Patroli Gabungan Polres Manggarai dan Kompi 2 Yon B Pelopor Ciptakan Situasi Kondusif dalam Operasi Mantap Praja 2024

Tribratanewsmanggarai.com-

Ruteng, 23 Oktober 2024 – Dalam rangka menciptakan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) yang kondusif selama pelaksanaan Operasi Mantap Praja 2024, Polres Manggarai menggelar patroli gabungan bersama personil dari Kompi 2 Yon B Pelopor pada Rabu, 23 Oktober 2024.

Kegiatan ini dilaksanakan berdasarkan Surat Perintah Kapolres Manggarai Nomor: SPRIN/567/X/OPS.1.3/2024 tertanggal 8 Oktober 2024. Patroli gabungan ini melibatkan total 25 personel, dengan rincian 10 personel dari Polres Manggarai dan 15 personel dari Kompi 2 Yon B Pelopor.

Sebelum patroli dimulai, kegiatan diawali dengan apel dan arahan (APP) yang dipimpin oleh KBO Binmas Polres Manggarai, IPDA Seltus Tamat, dan didampingi oleh Danton 1 Kompi 2 Yon B Pelopor, IPDA Cundrad Sahertian, di lapangan apel Mapolres Manggarai pada pukul 09.00 WITA.

Rute patroli melintasi beberapa lokasi strategis di wilayah Ruteng, termasuk kompleks pertokoan, sejumlah sekretariat pasangan calon pemilihan umum, serta fasilitas umum seperti SPBU, terminal, dan perkantoran. Beberapa titik yang menjadi fokus patroli meliputi:

  • Kompleks pertokoan dan lampu merah Ahmad Yani
  • Universitas Katolik Santu Paulus
  • SPBU Carep
  • Sekretariat Paslon Nomor 01 (Maron)
  • Sekretariat Paslon Nomor 03 (Yohan Thomas)
  • Sekretariat Paslon Nomor 02 (Hery Fabi)
  • Kantor Bawaslu Kabupaten Manggarai
  • Kantor KPUD Manggarai

Selama pelaksanaan patroli, petugas tak hanya memastikan keamanan dan kelancaran lalu lintas, tetapi juga melakukan dialogis dengan masyarakat yang ditemui di sepanjang rute. Petugas memberikan pesan-pesan Kamtibmas dan imbauan kepada warga agar bersama-sama menjaga situasi yang aman dan tertib selama masa pemilihan umum.

Patroli gabungan berakhir pada pukul 11.30 WITA dalam suasana yang lancar, aman, dan kondusif. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya preventif Polres Manggarai dalam rangka mendukung kelancaran Operasi Mantap Praja 2024, demi terciptanya situasi Kamtibmas yang aman selama proses demokrasi berlangsung.(MF)