Patroli dan Sambang Aipda Kornelius Jemarus, Bhabinkamtibmas Kec. Rahong Utara
Tribratanewsmanggarai.com-
Manggarai - Pada hari Rabu, 16 Oktober 2024, pukul 09.00 - 10.30 WITA, Aipda Kornelius Jemarus, Bhabinkamtibmas Kecamatan Rahong Utara, melaksanakan kegiatan patroli dan sambang di Kantor Kecamatan Rahong Utara, yang berlokasi di Purang. Kegiatan ini merupakan bagian dari tugas rutin koordinasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), dengan tujuan untuk menjaga situasi wilayah agar tetap kondusif.
Selama kegiatan sambang tersebut, Aipda Kornelius bertemu dengan Sekretaris Camat (Sekcam) Bapak Sebas Jandu beserta staf lainnya. Pada kesempatan itu, Aipda Kornelius menyampaikan beberapa himbauan penting terkait keamanan wilayah dan upaya menjaga kedamaian selama proses Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024, serta beberapa isu krusial lainnya, seperti berikut:
- Pilkada Damai 2024, Masyarakat diimbau untuk bersama-sama menjaga situasi keamanan dan ketertiban. Aipda Kornelius menegaskan pentingnya menghindari permusuhan, baik dengan keluarga maupun sesama warga, serta menjauhkan diri dari aktivitas perjudian.
- Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO), Bagi warga yang memiliki anggota keluarga yang berencana mencari kerja di luar negeri, baik melalui Perusahaan Jasa Tenaga Kerja Indonesia (PJTKI) atau secara mandiri, diimbau agar segera melaporkan hal tersebut kepada petugas setempat untuk mencegah terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan.
- Hewan Peliharaan (HPR), Aipda Kornelius juga mengingatkan agar warga yang memelihara anjing untuk mengikat dan merawat hewan peliharaannya dengan baik, guna mencegah kasus gigitan anjing yang dapat membahayakan nyawa orang lain dan mengganggu keamanan lingkungan.
- Hindari Main Hakim Sendiri, Warga diminta untuk tidak mengambil tindakan sendiri jika terjadi masalah, melainkan segera melapor kepada petugas yang berwenang agar permasalahan bisa diselesaikan dengan baik dan tidak berkembang menjadi lebih besar.
- Koordinasi dengan Bhabinkamtibmas, Aipda Kornelius mengajak masyarakat Kecamatan Rahong Utara untuk segera berkordinasi dengan Bhabinkamtibmas jika terjadi persoalan sekecil apapun di wilayah mereka, sehingga langkah-langkah penanganan dapat segera diambil sebelum masalah membesar.
Kegiatan patroli dan sambang ini adalah bagian dari upaya Bhabinkamtibmas dalam menjaga keamanan dan ketertiban di Kecamatan Rahong Utara, serta memastikan masyarakat tetap dalam suasana yang aman dan damai.(MBA)