Operasi Mantap Brata: Pengamanan Kampanye di Dapil Manggarai IV oleh Personil Polres Manggarai
Tribratanewsmanggarai.com-
Kabupaten Manggarai, Senin, 15 Januari 2024 - Pukul 20.00 WITA, operasi mantap Brata dilaksanakan oleh Personil Polres Manggarai dalam rangka pengamanan kegiatan Kampanye/Pertemuan Terbatas/Tatap muka Caleg DPRD Kabupaten Manggarai dari Partai Nasdem di Daerah Pemilihan Manggarai IV Manggarai. Acara ini berlangsung di Rumah Ibu BELANDIA CIUT, Kampung Kuwu Desa Nenu, Kecamatan Cibal, Kabupaten Manggarai.
Sebelum dimulainya kegiatan tatap muka, dilakukan penyambutan secara adat Manggarai dengan Tuak Curu oleh Tu'a adat Kampung Kuwu Desa Nenu. Acara dilanjutkan dengan Orasi Politik yang dipersembahkan oleh saudara RAFAEL NANGGUR, S.H., M.M, yang didampingi oleh para juru kampanye, antara lain Kanisius Udin dan RAFAEL NANGGUR, S.H., M.M.
Pengamanan kegiatan ini dilakukan oleh tiga anggota Polres Manggarai, yaitu AIPDA OKTAVIANUS LERO, AIPDA NYONGKI S. MENGGE, dan BRIPKA DORIS SANAM. Selain itu, pengawasan dan pemantauan dilakukan oleh PKD Desa Nenu, yaitu MARIANUS F. CAPANG.
Giat Pertemuan Terbatas/Tatap Muka tersebut berdasarkan Surat Tanda Terima Pemberitahuan Kampanye Nomor: STTP/113/Yan.2.2/I/2024/INTELKAM. Selama kegiatan berlangsung, tidak ditemukan adanya pelanggaran kampanye.
Kampanye/Tatap Muka/Pertemuan Terbatas berlangsung lancar, dan situasi terpantau aman terkendali. Personil Polres Manggarai tetap siaga untuk memastikan kelancaran dan keamanan acara hingga selesai.(MBA)