Kapolres Manggarai Pimpin Upacara Memperingati Hari Juang Polri Tingkat Polres Manggarai Tahun 2024

Kapolres Manggarai Pimpin Upacara Memperingati Hari Juang Polri Tingkat Polres Manggarai Tahun 2024
Kapolres Manggarai Pimpin Upacara Memperingati Hari Juang Polri Tingkat Polres Manggarai Tahun 2024
Kapolres Manggarai Pimpin Upacara Memperingati Hari Juang Polri Tingkat Polres Manggarai Tahun 2024
Kapolres Manggarai Pimpin Upacara Memperingati Hari Juang Polri Tingkat Polres Manggarai Tahun 2024

Tribratanewsmanggarai.com-

Manggarai, 21 Agustus 2024 - Pada hari Rabu, 21 Agustus 2024, pukul 08.30 WITA, Polres Manggarai melaksanakan Upacara Hari Juang Polri di Lapangan Apel Mapolres Manggarai, Jalan Katedral, Kelurahan Pitak, Kecamatan Langke Rembong, Kabupaten Manggarai. Upacara ini dipimpin langsung oleh Kapolres Manggarai, AKBP Edwin Saleh, S.I.K., M.H., dengan tema "Dengan Semangat Hari Juang Polri yang Presisi Siap Mengabdi demi Terwujudnya Indonesia Emas 2045."

Dalam upacara tersebut, hadir Wakapolres Manggarai KOMPOL Karel Leokuna, S.Kom, M.M., Pasi Log Kodim 1612/Manggarai, Kapten Inf Zaenudin, Ketua Pengadilan Agama Ruteng Mawir, S.H., M.H., Wakil Ketua Pengadilan Negeri Ruteng Ainun Arifin, S.H., M.H., Pasi Intel Kodim 1612/Manggarai Lettu Inf Fernando Mandoca, Pasi Pers Kodim 1612/Manggarai Letda Inf Sumardadi, Danki Brimob Kompi 2 Yon B Pelopor IPTU Zulhaidi, Kasidatun Kejaksaan Negeri Ruteng I Gede Hady S., S.H., M.H., serta para purnawirawan Polri, Kabag, Kasat, Kapolsek, dan perwira lainnya.

Pasukan upacara terdiri dari satu regu anggota Brimob Kompi 2 Yon B Pelopor, tiga pleton anggota Polres Manggarai, dan satu regu ASN Polres Manggarai.

Dalam upacara tersebut, Kapolsek Reo IPDA I Komang Agus Budiawan,S.E., selaku perwira yang ditunjuk, membacakan sejarah singkat Hari Juang Polri. Sejarah ini mengingatkan kembali pada peristiwa penting setelah Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia pada 17 Agustus 1945, di mana pada tanggal 21 Agustus 1945, Inspektur Polisi Kelas I Muhammad Jasin bersama anggota Polisi Istimewa Surabaya menyatakan kesetiaan mereka kepada Republik Indonesia dengan menyusun Teks Proklamasi Polisi. Momentum ini menjadi titik penting dalam sejarah perjuangan Polri dalam mendukung dan mempertahankan kemerdekaan Indonesia. Pada Tanggal 22 Januari 2024, bapak Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si telah menerbitkan keputusan Kapolri No : Kep/95/I/2024 bahwa tanggal 21 Agustus ditetapkan sebagai Hari Juang Polri.

Upacara ditutup dengan pembacaan Teks Proklamasi Polisi oleh Inspektur Upacara, yang mengingatkan kembali semangat juang Polri dalam mempertahankan kemerdekaan Indonesia.

Kegiatan upacara Hari Juang Polri ini berakhir pada pukul 09.15 WITA dan berlangsung dengan aman dan lancar.(MBA)