Jumat Curhat Polsek Cibal: Kapolsek Respon Keluhan Warga di Wae Pau.
Tribratanewsmanggari.com-
Cibal, 26 Januari 2024 - Pada Jumat tanggal 26 Januari 2024, pukul 09.00 WITA, di Wae Pau, Kelurahan Pagal, Kecamatan Cibal, Kapolsek Cibal IPDA Paksedis P. Sogen menggelar "Jumat Curhat." Dalam kesempatan tersebut, warga masyarakat di Wae Pau Kelurahan Pagal, Kecamatan Cibal, mengapresiasi kinerja Polri Polsek Cibal yang telah responsif terhadap berbagai permasalahan dan dengan cepat melayani permintaan masyarakat dan keluarga.
Salah satu permasalahan yang menjadi sorotan adalah terkait pemilik asrama yang dinilai tidak mengontrol anak asrama, terutama pada malam hari. Anak-anak asrama disebut masih berkeliaran dan ada orang-orang yang bertamu hingga larut malam di asrama, terutama asrama putri.
Kapolsek Cibal, Paksedis P. Sogen, menyampaikan terimakasih atas kepercayaan masyarakat di Kampung Wae Pau Kelurahan Pagal terhadap kinerja anggota Polsek Cibal. Beliau juga menghimbau agar kerjasama di tingkatkan guna menjaga situasi kamtibmas di Wilayah Hukum Polsek Cibal. Polsek Cibal berkomitmen untuk melakukan patroli dan terus memberikan himbauan kepada anak asrama agar tidak berkeliaran dan bertamu di malam hari.
Selain itu, Kapolsek juga mengimbau kepada pemilik asrama untuk tetap memantau dan menertibkan anak asrama, terutama di malam hari, agar tidak mengganggu warga yang lain. Beliau berharap kegiatan Jumat Curhat dapat dijadikan media untuk menjalin komunikasi yang lebih baik antara masyarakat dan Polri dalam menyampaikan saran, informasi, serta permasalahan yang ada di lingkungan masyarakat. Dengan demikian, diharapkan solusi bersama dapat segera ditemukan untuk menyelesaikan permasalahan tersebut.(MBA)