Bhabinkamtibmas Kecamatan Langke Rembong Himbau Warga Aktif Jaga Kamtibmas
Tribratanewsmanggarai.com-
Langke Rembong, 01 Februari 2024 - Pukul 11.00 WITA
Petugas Bhabinkamtibmas, Aipda Flavianus Jeda Ut, dari Kecamatan Langke Rembong, melaksanakan kegiatan sambang dan patroli dialogis pada hari Kamis, 01 Februari 2024, pukul 11.00 WITA. Kegiatan ini dilakukan di RT 008, Kelurahan Poco Mall, dengan tujuan untuk memastikan situasi kamtibmas di wilayah tersebut dan mengajak masyarakat berperan aktif dalam menjaga kondusivitas keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas).
Dalam kesempatan tersebut, Petugas Bhabinkamtibmas memberikan himbauan dan pesan-pesan kamtibmas kepada warga, antara lain:
1. Pencegahan Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO): Petugas Bhabin mengingatkan masyarakat untuk tidak tergiur bekerja di luar negeri secara ilegal dengan iming-iming gaji besar. Masyarakat dihimbau agar mengikuti jalur resmi pemerintah melalui PJTKI jika ingin bekerja di luar negeri. Jika ada tawaran pekerjaan dari luar daerah, segera informasikan kepada Bhabinkamtibmas atau kantor polisi terdekat untuk mencegah TPPO.
2. Bahaya Gigitan Hewan Penular Rabies (HPR): Warga pemilik hewan peliharaan, seperti anjing dan kucing, diingatkan untuk mengandangkan atau mengikat hewan peliharaan mereka guna mencegah gigitan yang dapat menyebabkan penularan rabies.
3. Pencegahan dan Antisipasi Bencana Alam: Masyarakat diminta untuk tidak membuang sampah di sungai, selokan, dan saluran air lainnya untuk mencegah banjir. Petugas Bhabinkamtibmas juga memberikan saran kepada warga yang akan membangun rumah agar memperhatikan kemiringan dan kelabilan tanah guna mencegah bencana tanah longsor.
4. Penggalangan Kamtibmas dan Himbauan Pemilu Damai: Petugas Bhabinkamtibmas mengajak warga untuk menjaga dan memelihara situasi kamtibmas yang kondusif selama proses pemilu. Ditekankan bahwa perbedaan pilihan politik adalah hal yang biasa dan dilindungi oleh undang-undang. Warga dihimbau untuk tidak terprovokasi dan menjunjung tinggi asas kebebasan memilih calon dalam pemilihan umum.
Petugas Bhabin juga mengingatkan agar perbedaan pilihan politik tidak dijadikan dasar untuk saling memusuhi. Warga diajak untuk melaporkan gangguan kamtibmas kepada petugas Bhabin atau kantor polisi terdekat.
Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan masyarakat dapat lebih peduli dan proaktif dalam menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan mereka, serta menjalani Pesta Demokrasi dengan damai dan kondusif.(MBA)