Apel Gelar Pasukan TNI-Polri,Kesiapan Pengamanan Penetapan Paslon.
TRIBRATANEWSMANGGARAI.COM - Kepolisian Resort Manggarai melaksanakan apel gelar pasukan pengamanan penetapan paslon di Mako Polres Manggarai, Jalan Katedral No 01, Kecamatan Langke Rembong, Kabupaten Manggarai, (23/07/2020) pukul 09.00 WITA
Dihadiri oleh Dandim 1612 Manggarai LETKOL Kavaleri Ivan Alfa,S.Sos, Kapolres Manggarai AKBP Mas Anton Widyodigdo, S.H, SIK, Wadanki Brimob IPTU Alexius Machado, serta perwira Polres Manggarai, 1 pleton TNI, 1 pleton Brimob, dan 4 pleton personel Polres Manggarai.
Diawali dengan APP, oleh Kapolres Manggarai AKBP Mas Anton Widyodigdo, S.H, SIK, yang didampingi oleh Dandim 1612 Manggarai LETKOL Kavaleri Ivan Alfa,S.Sos.
Dalam APP tersebut, Kapolres Manggarai mengatakan Bahwa apel gelar pasukan yang diselenggarakan hari ini merupakan tindak lanjut dari instruksi pimpinan di tingkat atas dalam rangka mengamankan setiap tahapan penyelenggaraan Pilkada serentak 2020 serta TNI-Polri diminta selalu netral dalam mengamankan Pemilu Bupati dan Wakil Bupati Manggarai, dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan yang ada seperti menggunakan masker saat melakukan tugas atau Face Shield.
Setelah pelaksanaan apel akan dilanjutkan dengan Show of Force mengelilingi kota Ruteng untuk menunjukan kepada masyarakat terkait kesiapan TNI-Polri dalam mengamankan Pilkada Kabupaten Manggarai tahun 2020, aparat TNI-Polri dituntut untuk menjunjung tinggi Netralitas dalam Pilkada dan tidak terlibat dalam politik praktis.
Setelah apel gelar pasukan, Kapolres Manggarai dan Dandim 1612 Manggarai beserta seluruh pasukan melakukan Show Of Force menggunakan kendaraan roda dua dan roda empat mengelilingi kota Ruteng hal tersebut untuk menunjukan kepada masyarakat bahwa Polres Manggarai, Kodim 1612 Manggarai bersama stakeholder terkait siap mengamankan Pilkada Kabupaten Manggarai yang aman dan damai.
"Dengan memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat Manggarai dalam pemilu bupati dan wakil Bupati Manggarai, TNI-Polri harus solid dalam mengamankan pemilu tahun ini dengan selalu memperhatikan protokol kesehatan dan melakukan "Show a Force" agar masyarakat tau kita hadir ditengah masyarakat." Pungkas Kapolres Manggarai.
Tambah Kapolres Manggarai, tak lupa juga mengatakan apabila ada dari pasangan calon yang tidak mengikuti protokol kesehatan yang ditetapkan KPU harus ditindak tegas dan diberikan teguran guna mencegah penyebaran Virus Corona atau Covid-19 di wilayah Kabupaten Manggarai. (AJ)