Satuan Samapta Polres Manggarai Lakukan Patroli Perintis Presisi di Ruteng

Satuan Samapta Polres Manggarai Lakukan Patroli Perintis Presisi di Ruteng
Satuan Samapta Polres Manggarai Lakukan Patroli Perintis Presisi di Ruteng
Satuan Samapta Polres Manggarai Lakukan Patroli Perintis Presisi di Ruteng

Tribratanewsmanggarai.com-

Ruteng - Pada hari Rabu, 06 Maret 2024, pukul 21.05 WITA, kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) Anggota Samapta Polres Manggarai digelar dengan pelaksanaan giat Patroli Perintis Presisi, Patroli dialogis, dan himbauan Kamtibmas malam hari di kota Ruteng.

Sasaran patroli mencakup pemuda yang berkumpul dan nongkrong di seputaran lapangan Motang Rua, Pasar, pengemudi kendaraan bermotor roda dua yang menggunakan knalpot yang tidak sesuai spesifikasi teknis/Racing/Brong, pedagang kaki lima, pertokoan, serta tempat rawan lainnya dalam kota Ruteng.

Dalam patroli dialogis dengan masyarakat, anggota polisi berkomunikasi dengan para pemuda yang masih beraktivitas malam, yang nongkrong di jalan dan di Natas Lawar Lapangan Motang Rua guna mencari informasi terkait gangguan keamanan sambil menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas. Himbauan dan teguran diberikan kepada para pengendara roda dua yang menggunakan knalpot racing/Brong agar mengganti knalpot kendaraannya demi menjaga kenyamanan pada malam hari.

Tujuan dari Patroli Perintis Presisi adalah meningkatkan kehadiran polisi berseragam di tengah-tengah masyarakat, mencegah bertemunya faktor niat dan kesempatan yang memungkinkan timbulnya kriminalitas, mencegah terjadinya gangguan Kamtibmas, memberikan perlindungan, pengayoman, serta rasa aman kepada masyarakat, serta menjalin hubungan sebagai mitra masyarakat untuk mendapatkan informasi dan partisipasi masyarakat.

Patroli dilaksanakan dengan berjalan kaki, dengan kuat personel sebanyak 6 orang yang dipimpin oleh Bapak Kanit Turjawali Aiptu Ferdinandus Ador.

Dengan berlangsungnya kegiatan ini, situasi kota Ruteng dan sekitarnya terpantau aman dan terkendali, menciptakan kondisi Kamtibmas yang kondusif dan meningkatkan perlindungan, pengayoman, dan pelayanan kepada masyarakat di malam hari.(MBA)