Polsek Satar Mese Dukung Program Ketahanan Pangan Melalui Jumat Curhat

Polsek Satar Mese Dukung Program Ketahanan Pangan Melalui Jumat Curhat

Tribratanewsmanggarai.com-

Satar Mese Barat, 21 Februari 2025 - Polsek Satar Mese menggelar program "Jumat Curhat" bersama kelompok tani sebagai bentuk dukungan terhadap program ketahanan pangan. Acara yang berlangsung pukul 10.30 WITA di sekitar Kantor Balai Penyuluhan Pertanian (BPP) Kecamatan Satarmese Barat ini dihadiri oleh berbagai pihak terkait, di antaranya:

  1. Kapolsek Satarmese, Iptu Kiki Bachsoan, S.Sos.
  2. Perwakilan Kadis Pertanian Kabupaten Manggarai, Bapak Yoseph Tabur.
  3. Koordinator BPP Kecamatan Satarmese Barat, Bapak Agustinus Pinus.
  4. Bhabinkamtibmas dan Babinsa Kecamatan Satarmese Barat.
  5. Para Penyuluh Pertanian Lapangan (PPL) Kecamatan Satarmese Barat.

Dalam kesempatan tersebut, Bapak Yoseph Tabur menyampaikan bahwa pada tahun 2025, Kecamatan Satarmese Barat akan menerima bantuan benih hortikultura dari Dana Alokasi Umum (DAU), yaitu:

  • Benih terong untuk tiga kelompok tani (Poktan).
  • Benih semangka untuk dua kelompok tani.

Selain itu, bantuan dari Kementerian Pertanian RI juga akan diberikan dalam bentuk:

  • Benih ubi jalar, dialokasikan kepada kelompok tani di Desa Hilihintir, Terong, dan Golo Ropong.
  • Benih padi lahan kering sebanyak 4.200 kg untuk lahan seluas ±105 hektare di Desa Borik, Satar Rawuk, Wongka, Satar Lenda, dan Satar Luju.
  • Benih padi sawah sebanyak 6.125 kg untuk 245 hektare, merupakan aspirasi dari Anggota DPR RI Dapil Flores dan akan didistribusikan melalui Kementerian Pertanian RI.

PPL Desa Hilihintir menyampaikan bahwa mereka telah mengidentifikasi kelompok tani penerima bantuan ubi jalar di tiga desa tersebut. Namun, di Desa Cekaluju tidak ditemukan kelompok tani penerima, sehingga dialokasikan ke Desa Golo Ropong.

Dalam kesempatan yang sama, Kapolsek Satar Mese, Iptu Kiki Bachsoan, mengucapkan terima kasih atas undangan dari Koordinator BPP Kecamatan Satarmese Barat. Ia juga menyampaikan bahwa hingga Februari 2025, sejak bertugas di Kecamatan Satarmese Raya, belum ada laporan terkait tindak pidana yang terjadi di wilayah tersebut.

Kapolsek juga meminta informasi dan kerja sama dari para penyuluh terkait bantuan benih jagung komposit dari Kabupaten Sumba Timur, yang dijadwalkan akan didistribusikan pada bulan April-Mei 2025. Bantuan ini menjadi perhatian khusus Polri dalam mendukung program swasembada jagung sesuai arahan Presiden RI. Rencana alokasi benih jagung komposit adalah:

  • Desa Borik: 2 kelompok tani dengan luas lahan ±2 hektare.
  • Desa Wongka: 2 kelompok tani dengan luas lahan ±6 hektare.
  • Desa Satar Rawuk: 2 kelompok tani dengan luas lahan ±6 hektare.
  • Desa Satar Lenda: 2 kelompok tani dengan luas lahan ±6 hektare.

Melalui program "Jumat Curhat" ini, Polsek Satar Mese menunjukkan komitmennya dalam mendukung program ketahanan pangan dan kesejahteraan masyarakat tani di wilayah Kecamatan Satarmese Barat.(MBA)

#swasembadapangan #ketahananpangan #polrimendukungketahananpangan #polisicintapetani #manggarai #nutatenggaratimur #polresmanggarai