Polsek Cibal, Kab. Manggarai: Melaksanakan Giat Jumat Curhat di Kampung Ratung, Kelurahan Pagal, Kecamatan Cibal
Tribratanewsmanggarai.com-
Manggarai-Cibal, 18 Oktober 2024 – Kapolsek Cibal, IPDA Paksedis P. Sogen, memimpin langsung pelaksanaan kegiatan Jumat Curhat bersama warga masyarakat Kelurahan Pagal, Kecamatan Cibal. Giat ini dilaksanakan pada hari Jumat, sekitar pukul 09.00 WITA, bertempat di Kampung Ratung. Turut hadir dalam kegiatan ini, anggota Polsek Cibal yang berinteraksi langsung dengan masyarakat guna mendengarkan aspirasi dan keluhan warga.
Dalam giat ini, masyarakat Kelurahan Pagal menyampaikan apresiasi terhadap kinerja Polsek Cibal yang selama ini telah merespons dengan cepat setiap permasalahan serta permintaan yang diajukan oleh warga. Masyarakat merasa puas dengan pelayanan yang diberikan oleh jajaran Polsek Cibal.
Selain itu, seorang warga menyampaikan keluhan terkait permasalahan batas tanah yang dialaminya, yang belum menemukan solusi. Warga tersebut mengungkapkan kekhawatirannya bahwa persoalan ini dapat menimbulkan masalah hukum di kemudian hari.
Menanggapi keluhan warga, Kapolsek Cibal, IPDA Paksedis P. Sogen, menyampaikan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan masyarakat terhadap kinerja Polsek Cibal. Beliau mengimbau agar kerja sama antara warga dan kepolisian semakin ditingkatkan untuk menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Sitkamtibmas) di wilayah hukum Polsek Cibal.
Kapolsek Cibal juga menyatakan komitmen Polsek Cibal untuk membantu memediasi permasalahan tanah tersebut. Selain itu, pihak kepolisian akan melakukan sosialisasi hukum kepada masyarakat guna mencegah terjadinya tindak pidana di kemudian hari. Kapolsek menghimbau warga agar senantiasa menjaga Sitkamtibmas demi menciptakan suasana yang aman dan kondusif.
Giat Jumat Curhat berakhir pada pukul 11.00 WITA dalam situasi yang aman dan lancar. Masyarakat mengapresiasi langkah-langkah proaktif dari pihak kepolisian dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah mereka.(MF)