POLRES MANGGARAI SAMBUT KEDATANGAN TIM AUDIT KINERJA TAHAP II POLDA NTT DENGAN ADAT “KEPOK CURU MANUK KAPU”

POLRES MANGGARAI SAMBUT KEDATANGAN TIM AUDIT KINERJA TAHAP II POLDA NTT DENGAN ADAT “KEPOK CURU MANUK KAPU”
POLRES MANGGARAI SAMBUT KEDATANGAN TIM AUDIT KINERJA TAHAP II POLDA NTT DENGAN ADAT “KEPOK CURU MANUK KAPU”

tribratanewsmanggarai.com-

 

Ruteng, 24 November 2025 — Polres Manggarai menyambut kedatangan Tim Audit Kinerja Tahap II Polda NTT dengan penuh kehormatan dan menjunjung tinggi kearifan lokal melalui pelaksanaan adat penyambutan Manggarai “Kepok Curu Manuk Kapu”. Kegiatan berlangsung pada Senin, 24 November 2025, sekitar pukul 09.00 Wita di Mapolres Manggarai.

Kedatangan Tim Audit Kinerja Tahap II Polda NTT yang dipimpin Kombes Pol F.X. Irwan Arianto, S.I.K., M.H., beserta rombongan, disambut langsung oleh Waka Polres Manggarai didampingi para Pejabat Utama (PJU) dan seluruh perwira Polres Manggarai.

Tim disambut dengan prosesi adat Manggarai “Kepok Curu Manuk Kapu”, sebuah ritual penyambutan tamu kehormatan yang sarat makna.
Ritual ini terdiri atas tiga tahapan penting:
    •    Kepok: penyambutan tamu di pintu masuk sebagai bentuk penghormatan awal.
    •    Curu: penjamuan awal di luar rumah sebagai simbol penerimaan dan keramahan.
    •    Manuk Kapu: penyerahan ayam jantan putih sebagai simbol ketulusan, keikhlasan, dan ikatan kekeluargaan dalam rumah adat.

Makna keseluruhan dari ritual ini adalah menunjukkan rasa hormat dan kehangatan dalam menerima tamu, serta mempererat hubungan baik antara tuan rumah dan tamu yang hadir.

Usai prosesi adat, Waka Polres Manggarai melakukan pengalungan selendang khas Manggarai dan penyematan peci kepada Ketua Tim Audit dan rombongan sebagai bentuk penghormatan dan penerimaan secara resmi di lingkungan Polres Manggarai.
Rombongan kemudian diperkenalkan kepada seluruh PJU dan perwira Polres Manggarai(SN)