Polres Manggarai Gelar Bimbingan Rohani dan Mental bagi Personel
Tribratanewsmanggarai.com-
Manggarai, 20 Februari 2025 – Polres Manggarai menggelar kegiatan Bimbingan Rohani (Binroh) dan Mental bagi seluruh personel yang beragama Islam, Katolik, Protestan, dan Hindu. Kegiatan ini berlangsung di Mako Polres Manggarai pada Kamis, 20 Februari 2025, pukul 08.15 WITA, dengan pelaksana dari Bagian Sumber Daya Manusia (Bag SDM) Polres Manggarai.
Binroh bagi personel beragama Islam dilaksanakan di Mushola Al-Hikmah Polres Manggarai. Acara ini diisi dengan tausiah agama yang disampaikan oleh Ustadz Nur Kholis dan dihadiri oleh seluruh anggota Polres Manggarai yang beragama Islam.
Sementara itu, Binroh bagi personel beragama Katolik dan Protestan digelar secara ekumenis di Aula Lantai 2 Polres Manggarai. Kegiatan ini diisi dengan doa bersama dan ceramah agama yang dipimpin oleh Pater Raymundus Beda, SVD, serta Pendeta Meksi Rihendry Dethan, S.Th. Seluruh personel yang beragama Katolik dan Protestan turut hadir dalam kegiatan ini.
Adapun Binroh bagi personel beragama Hindu dilaksanakan di Ruang Posko Ops Polres Manggarai. Acara ini dipimpin oleh Ketua Parisada Hindu Dharma Indonesia (PHDI) Kabupaten Manggarai, I Gede Cahya Widiartha, S.Kim., yang memberikan doa dan siraman rohani kepada seluruh personel beragama Hindu.
Kegiatan bimbingan rohani ini merupakan agenda rutin yang bertujuan untuk meningkatkan iman dan ketakwaan seluruh anggota Polres Manggarai dalam menjalankan tugas mereka. Dengan adanya pembinaan mental dan spiritual ini, diharapkan personel kepolisian dapat semakin profesional, berintegritas, serta menjalankan tugas dengan penuh tanggung jawab dan keikhlasan.(MBA)