Personil Pos Pelayanan Safari Amankan Ibadah Misa Natal di Gereja Immanuel Ruteng
![Personil Pos Pelayanan Safari Amankan Ibadah Misa Natal di Gereja Immanuel Ruteng](https://tribratanewsmanggarai.com/uploads/images/image_750x_676ccf45cd7a4.jpg)
Tribratanewsmanggarai.com-
Ruteng – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat selama perayaan Hari Raya Natal, Polres Manggarai melaksanakan giat pengamanan sesuai dengan Surat Perintah (Sprin) Kapolres Manggarai Nomor: Sprin / 817 / XII / OPS.1.3 / 2024, tertanggal 19 Desember 2024. Pengamanan ini dilakukan melalui Pos Pam, Pos Pelayanan, dan Pos Terpadu Operasi Lilin Turangga 2024.
Pada hari Kamis, 26 Desember 2024, pukul 08.00 WITA, Personil Pos Pelayanan Safari yang termasuk dalam Sprin tersebut melaksanakan pengamanan ibadah Misa Natal kedua di Gereja Immanuel Ruteng.
Personil yang bertugas dalam giat pengamanan ini adalah:
- AIPTU Putu Juliana, S.AP.
- AIPDA Putu Edi A. Putra, S.AP.
Pengamanan dan pengaturan yang dilakukan bertujuan untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada umat yang menjalankan ibadah serta memastikan kelancaran arus lalu lintas di sekitar lokasi.
Ibadah yang dipimpin oleh Pendeta Meksi R. Dethan, S.TH. berlangsung khidmat dan selesai pada pukul 10.00 WITA. Sekitar 50 umat hadir dalam kegiatan ibadah tersebut. Setelahnya, personil melanjutkan pengamanan di Pos Pelayanan Safari.
Hingga saat ini, situasi di sekitar Pos Pelayanan Safari dilaporkan kondusif dan terkendali, dengan arus lalu lintas tetap lancar. Keberadaan personil yang siaga di lapangan diharapkan terus memberikan rasa aman kepada masyarakat selama rangkaian perayaan Natal.(MBA)