Personil Pos Pelayanan di Bandara Frans Sales Lega Ruteng, Lakukan Pengamanan dan Pelayanan terhadap Penumpang Pesawat Susi Air.

Personil Pos Pelayanan di Bandara Frans Sales Lega Ruteng, Lakukan Pengamanan dan Pelayanan terhadap Penumpang Pesawat Susi Air.

Tribratanewsmanggarai.com-

Ruteng, 23 Desember 2023 - Hari ini, Sabtu, tanggal 23 Desember 2023, Pukul 09.45 Wita, Personil Pos Pelayanan di Bandara Frans Sales Lega melaksanakan operasi pengamanan pesawat penumpang SUSI AIR dalam rangka Operasi Lilin Turangga - 2023. Operasi ini bertujuan untuk meningkatkan keamanan dan ketertiban di Bandara Frans Sales Lega Ruteng selama liburan Natal dan Tahun Baru.

Pesawat yang menjadi fokus pengamanan adalah SUSI AIR C208B (CESNA) dengan kode registrasi PK BVO dan nomor penerbangan SI 6203. Jumlah penumpang yang turun sebanyak 8 orang, sementara penumpang yang berangkat sebanyak 9 orang.

Dalam operasi ini, dilibatkan kekuatan gabungan, antara lain:

  • KP3 UDARA: 2 Personil
  • TNI AU: 3 Personil
  • Petugas Avsec Bandara: 15 orang

Total 20 personil terlibat dalam pengamanan pesawat tersebut, dengan tujuan memastikan keamanan dan kelancaran proses keberangkatan dan kedatangan di Bandara Frans Sales Lega Ruteng.

Setelah melalui proses pemeriksaan yang ketat, pesawat SUSI AIR C208B (CESNA) akhirnya melakukan take off menuju Bandar Udara Umbu Mehang Kunda Waingapu pada pukul 10.05 Wita. Seluruh kegiatan operasi berjalan lancar, dan situasi di Bandara Frans Sales Lega Ruteng terpantau aman dan terkendali.

Pos Pelayanan di Bandara Frans Sales Lega Ruteng merupakan bagian dari upaya pemerintah untuk memastikan keamanan selama musim liburan Natal dan tahun Baru. Semoga operasi ini dapat memberikan rasa aman dan nyaman bagi para penumpang yang menggunakan jasa transportasi udara di wilayah tersebut.(MBA)