PASTIKAN SITUASI KONDUSIF PADA PUNCAK MALAM TUTUP TAHUN, KAPOLRES MANGGARAI SAMBANGI WARGA SAMPAIKAN HIMBAUAN KAMTIBMAS.
tribratanewsmanggarai.com-
Manggarai — Dalam rangka memastikan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat tetap kondusif pada puncak malam tutup tahun, Kapolres Manggarai AKBP Handri Syaputra, S.I.K., didampingi para Pejabat Utama (PJU) Polres Manggarai, melaksanakan kegiatan sambang dan patroli dialogis ke tengah masyarakat di Kampung Lawir, wilayah hukum Polres Manggarai, Selasa malam (31/12/2025).
Kegiatan sambang tersebut merupakan bentuk nyata kehadiran Polri di tengah masyarakat sekaligus untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada warga yang sedang melaksanakan aktivitas perayaan malam penutup tahun. Kapolres Manggarai bersama rombongan menyapa langsung warga, berdialog, serta menyampaikan imbauan kamtibmas secara humanis.
Dalam kesempatan tersebut, Kapolres Manggarai mengimbau masyarakat agar senantiasa menjaga keamanan lingkungan, tidak melakukan aktivitas yang dapat mengganggu ketertiban umum, serta merayakan malam pergantian tahun dengan cara yang sederhana, aman, dan tertib.
“Kami hadir untuk memastikan masyarakat dapat merayakan malam tutup tahun dengan aman dan nyaman. Kami mengajak seluruh warga untuk bersama-sama menjaga situasi kamtibmas agar tetap kondusif,” ujar Kapolres Manggarai.
Selain menyampaikan imbauan kamtibmas, Kapolres Manggarai juga memastikan kesiapsiagaan personel pengamanan yang telah disiagakan di sejumlah titik rawan dan jalur-jalur keramaian. Kehadiran pimpinan Polres secara langsung di lapangan diharapkan dapat meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap Polri serta memperkuat sinergi dalam menjaga keamanan dan ketertiban wilayah.
Warga Kampung Lawir yang tengah berkumpul di Rumah Gendang Kampung Lawir dalam rangka merayakan malam penutup tahun dengan berbagai kegiatan perlombaan antarwarga, menyampaikan apresiasi dan rasa terima kasih yang setinggi-tingginya atas perhatian serta kehadiran langsung Kapolres Manggarai beserta jajaran. Warga juga menyatakan komitmennya untuk mendukung Polri dalam menjaga situasi kamtibmas agar tetap aman dan kondusif.
Selain menyambangi warga kampung lawir Kapolres manggarai juga melakukan patroli ditempat-tempat ibadah serta lokasi tempat keramaian masyarakat yang merayakan malam tutup tahun.
Kegiatan sambang dan patroli dialogis tersebut berlangsung dengan aman, tertib, dan lancar, serta situasi kamtibmas di wilayah Kampung Lawir terpantau dalam keadaan kondusif hingga berakhirnya puncak malam tutup tahun.(SN)
HUMAS MANGGARAI


