Operasi Mantap Brata: Polres Manggarai Gelar Simulasi Pengamanan Kampanye Rapat Umum Capres No. Urut 3

Operasi Mantap Brata: Polres Manggarai Gelar Simulasi Pengamanan Kampanye Rapat Umum Capres No. Urut 3
Operasi Mantap Brata: Polres Manggarai Gelar Simulasi Pengamanan Kampanye Rapat Umum Capres No. Urut 3
Operasi Mantap Brata: Polres Manggarai Gelar Simulasi Pengamanan Kampanye Rapat Umum Capres No. Urut 3
Operasi Mantap Brata: Polres Manggarai Gelar Simulasi Pengamanan Kampanye Rapat Umum Capres No. Urut 3

Tribratanewsmanggarai.com-

Kabupaten Manggarai, 25 Januari 2024 - Polres Manggarai secara resmi melaksanakan simulasi pengamanan dan pengecekan rute untuk kampanye rapat umum Calon Presiden Nomor Urut 3, GANJAR PRANOWO, S.H, M.IP. Simulasi ini diadakan sebagai persiapan menjelang kampanye akbar yang akan diselenggarakan hari Jumat Tanggal 26 Januari 2024 di Stadion Golo Dukal, Kelurahan Golo Dukal, Kecamatan Langke Rembong, Kabupaten Manggarai.

Kegiatan simulasi ini dipimpin oleh Kabag Ops Polres Manggarai, AKP BURHANUDIN, dengan didampingi oleh sejumlah perwira, antara lain Kasat Lantas AKP SANDY HUMISAR SIBARANI, S.I.K., Kasat Intelkam IPTU M. ALE DJENDO, KBO Lantas IPTU FERDY BATUK, dan Kasubag Dalops Bag Ops IPTU DANIEL DJIHU.

Berikut adalah rangkaian pelaksanaan simulasi pengamanan:

  1. Bandara Frans Sales Lega Ruteng: Simulasi dimulai dari Bandara Frans Sales Lega Ruteng, tempat pendaratan helikopter yang akan membawa Calon Presiden GANJAR PRANOWO, S.H,M.I.P beserta rombongan. Rute selanjutnya melibatkan jalan Satar Tacik dan jalan Ahmad Yani menuju Istana Keuskupan Ruteng.
  2. Istana Keuskupan Ruteng: Di Istana Keuskupan, Calon Presiden GANJAR PRANOWO, S.H,M.I.P akan bertemu dengan Uskup Ruteng Mgr. SIPRIANUS HORMAT, bersama tokoh lintas agama dan biarawan/biarawati. Kegiatan dilanjutkan dengan penanaman pohon.
  3. Stadion Golo Dukal: Calon Presiden GANJAR PRANOWO, S.H,M.I.P bersama rombongan menuju lokasi kampanye Rapat Umum di Stadion Golo Dukal melalui rute Jalan Ahmad Yani Ruteng - Traffic light Wae Ces - Jalan Adhyaksa - Jalan Sudirman Lawir - Jalan Glodial Utara Lempe - Jalan Glodial Selatan Lempe - belok kanan Jalan Ki Hajar Dewantoro - Stadion Golo Dukal Ruteng.
  4. Masjid Agung Baiturrahman Ruteng: Setelah kampanye, Calon Presiden GANJAR PRANOWO, S.H,M.I.P akan melaksanakan sholat Jumat di Masjid Agung Baiturrahman Ruteng, Kel. Satar Tacik, Kec. Langke Rembong. Selanjutnya, kembali ke Bandara Frans Sales Lega Ruteng dan take off menuju Bandara Komodo Labuan Bajo menggunakan helikopter.
  5. Penempatan Personil: Personil pengamanan Polres Manggarai bersama personil Kodim 1612 Manggarai dan Brimob Kompi 2 Batalion B Pelopor Manggarai akan ditempatkan di tiga lokasi strategis yang akan didatangi Calon Presiden GANJAR PRANOWO, S.H,M.I.P, yaitu Stadion Golo Dukal, Istana Keuskupan Ruteng, dan Masjid Agung Baiturrahman Ruteng. Selain itu, personil juga akan ditempatkan di semua persimpangan jalan sesuai dengan rute yang telah ditentukan.

Simulasi ini merupakan upaya Polres Manggarai dalam memastikan keamanan dan kelancaran acara kampanye Capres No. Urut 3 di Kabupaten Manggarai. Personil keamanan siap berkoordinasi dengan instansi terkait guna memastikan acara berjalan dengan aman dan tertib.(MBA)