Jumat Curhat Polsek Reo: Masyarakat Dusun Bone Wangka Sampaikan Aspirasi dan Kapolsek Respon Positif

Jumat Curhat Polsek Reo: Masyarakat Dusun Bone Wangka Sampaikan Aspirasi dan Kapolsek Respon Positif

Tribratanewsmanggarai.com-

Reok, 24 Nopember 2023 - Pada hari Jumat tanggal 24 Nopember 2023, Kapolsek Reo, IPDA I KOMANG AGUS BUDIAWAN, S. E, memimpin acara Jumat Curhat di Dusun Bone Wangka, Kecamatan Reok. Acara ini merupakan inisiatif dari pihak kepolisian untuk mendekatkan diri dengan masyarakat dan memberikan kesempatan kepada warga untuk menyampaikan informasi, keluhan, serta saran.

Dalam kesempatan tersebut, masyarakat dengan antusias menyampaikan berbagai informasi. Bapak Bharudin, yang mewakili warga Dusun Bone Wangka, mengapresiasi kegiatan Jumat Curhat yang dilakukan oleh Polsek Reo. Ia menyatakan bahwa kegiatan ini membuat masyarakat merasa dekat dengan pihak kepolisian dan dapat menyampaikan permasalahan serta informasi lainnya secara langsung.

Salah satu permasalahan yang disoroti datang dari Ibu Satiana Fani, yang mengungkapkan kekurangan sumber air bersih di Dusun Bone Wangka. Ibu Satiana menyampaikan bahwa warga harus pergi ke desa sebelah untuk meminta air bersih karena keterbatasan sumber air di dusun mereka.

Menanggapi hal ini, Kapolsek Reo, IPDA I KOMANG AGUS BUDIAWAN SE, menyampaikan rasa terima kasih kepada seluruh masyarakat Dusun Bone Wangka yang turut antusias menghadiri program Jumat Curhat. Beliau juga menanggapi permasalahan sumber air bersih dengan mengatakan bahwa hal ini dapat diupayakan dengan cara berjenjang. Warga diminta untuk melaporkan permasalahan ini melalui desa/kelurahan, sehingga keluhan dapat didengar dan diselesaikan oleh pihak pemerintah kecamatan.

Kapolsek Reo menegaskan bahwa program Jumat Curhat merupakan sarana bagi masyarakat untuk berbagi informasi dan saran demi keamanan dan kenyamanan bersama. Beliau berharap melalui komunikasi yang terbuka antara pihak kepolisian dan masyarakat, permasalahan dapat diatasi secara efektif, menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman bagi semua warga.(MBA)