Bhabinkamtibmas Kec. Reok Aipda Syamsul Rizal Lakukan Patroli dan Sambang di Desa Robek
Tribratanewsmanggarai.com-
Reok, 7 November 2024 – Aipda Syamsul Rizal, selaku Bhabinkamtibmas Kecamatan Reok, Kabupaten Manggarai, melaksanakan kegiatan patroli dan sambang kepada warga masyarakat di Kampung Pantai Katebe, Desa Robek. Kegiatan ini berlangsung pada hari Kamis, sekitar pukul 10.00 WITA. Pada kesempatan tersebut, petugas menyambangi warga setempat, Gabriel Bisung dan beberapa warga lainnya, yang tengah duduk di pinggir pantai Katebe.
Kegiatan patroli ini bertujuan untuk menjaga dan memastikan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) tetap kondusif, terutama menjelang Pilkada 2024. Aipda Syamsul Rizal mengajak masyarakat untuk berperan aktif menjaga situasi keamanan di desa dan menghindari terprovokasi oleh isu-isu atau berita hoaks yang berpotensi memecah belah persatuan dan menimbulkan konflik sosial.
Selain itu, Aipda Syamsul Rizal mengimbau kepada warga sekitar untuk menjaga keamanan bagi para pengunjung wisata yang datang ke Pantai Katebe. Ia juga mengingatkan agar menjauhi konsumsi minuman beralkohol yang dapat meningkatkan kerawanan di lokasi tersebut.
“Jika ada hal-hal yang mencurigakan atau mengancam keamanan dan ketertiban masyarakat, warga diimbau untuk segera menghubungi petugas Bhabinkamtibmas atau langsung melapor ke Polsek Reok,” tutur Aipda Syamsul Rizal.
Kegiatan patroli dan sambang ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat dalam menjaga keamanan lingkungan, terutama di lokasi wisata.(MBA)