Bhabinkamtibmas Kec. Langke Rembong Sukses Mediasi permasalahan dalam masyarakat.
Tribratanewsmanggarai.com-
Langke Rembong, Kamis, 6 Juni 2024 - Pada hari ini, Kamis tanggal 6 Juni 2024 sekitar pukul 11.30 WITA, dua petugas Bhabinkamtibmas, BRIPKA Damasus Savrinus Sunding dan BRIPKA Alif Jafrin, bersama Lurah Rowang melaksanakan kegiatan mediasi terkait insiden pelemparan rumah yang mengakibatkan pecahnya kaca jendela.
Dalam kejadian tersebut, pelaku mengakui bahwa ia tidak sengaja melempar rumah. "Awalnya saya mau melemparkan anjing, akan tetapi batu tersebut memantul sehingga mengenai kaca jendela," ujar pelaku dalam keterangannya.
Hasil dari mediasi yang dilakukan oleh petugas, kedua belah pihak bersepakat untuk menyelesaikan masalah ini secara damai. Pihak keluarga pelaku siap untuk mengganti rugi kaca jendela yang pecah. Selain itu, pada kesempatan ini, petugas juga menghimbau agar perbuatan serupa tidak diulangi lagi di masa mendatang.
Dengan demikian, masalah ini dapat diselesaikan dengan baik berkat kerjasama dan mediasi yang dilakukan oleh BRIPKA Damasus Savrinus Sunding, BRIPKA Alif Jafrin, dan Lurah Rowang. Upaya ini merupakan salah satu bentuk pendekatan Bhabinkamtibmas dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Kec. Langke Rembong.(MBA)