Berbagi Berkah Bulan Ramadhan: Kapolres Manggarai dan Bhayangkari Cabang Manggarai Bagikan Takjil Gratis

Berbagi Berkah Bulan Ramadhan: Kapolres Manggarai dan Bhayangkari Cabang Manggarai Bagikan Takjil Gratis
Berbagi Berkah Bulan Ramadhan: Kapolres Manggarai dan Bhayangkari Cabang Manggarai Bagikan Takjil Gratis
Berbagi Berkah Bulan Ramadhan: Kapolres Manggarai dan Bhayangkari Cabang Manggarai Bagikan Takjil Gratis
Berbagi Berkah Bulan Ramadhan: Kapolres Manggarai dan Bhayangkari Cabang Manggarai Bagikan Takjil Gratis

Tribratanewsmanggarai.com-

Ruteng - Kapolres Manggarai, AKBP Edwin Saleh S.I.K. M.H, beserta Ketua Bhayangkari Cabang Manggarai, Ny. Sary Edwin Saleh, menggelar kegiatan berbagi berkah dalam Bulan Ramadhan 1445 Hijriah. Kegiatan yang dilaksanakan pada hari Selasa, 02 April 2024, pukul 16.30 WITA ini berlangsung di depan Mako Polres Manggarai dengan membagikan takjil secara gratis kepada pengendara yang melintas.

Dalam kegiatan tersebut, turut serta Waka Polres Manggarai, KOMPOL Karel Leokuna, S.Kom, M.M, para Kabag, para Kasat, para Perwira, dan anggota Polres Manggarai yang beragama Islam bersama Bhayangkari Polres Manggarai. Mereka kompak berbaur dalam semangat kebersamaan untuk menyebarkan kebaikan di bulan suci Ramadhan.

Setelah berhasil membagikan takjil di depan Mako Polres Manggarai, kegiatan dilanjutkan dengan pembagian takjil dan bantuan sosial kepada anak-anak Panti Asuhan. Lokasi kegiatan sosial ini dilaksanakan di Rumah Qur'an dan Yayasan Al-Ittihad, Kelurahan Satar Tacik, Kecamatan Langke Rembong, Kabupaten Manggarai.

Kapolres Manggarai, AKBP Edwin Saleh, menyampaikan, "Kegiatan ini merupakan wujud nyata kepedulian Polres Manggarai dan Bhayangkari Cabang Manggarai terhadap masyarakat, terutama yang membutuhkan, di bulan penuh berkah ini. Semoga apa yang kami lakukan dapat memberikan manfaat dan kebahagiaan bagi mereka yang menerima."

Sementara itu, Ny. Sary Edwin Saleh, Ketua Bhayangkari Cabang Manggarai, menekankan pentingnya berbagi dan saling mendukung dalam kebaikan. "Bulan Ramadhan adalah momen yang tepat untuk meningkatkan kebaikan, semoga dengan berbagi takjil ini, kami dapat memberikan sedikit keceriaan kepada saudara-saudara kita yang membutuhkan," ujarnya.

Kegiatan berbagi berkah ini mendapat sambutan hangat dari masyarakat setempat dan diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi semua pihak untuk terus berbuat kebaikan, tidak hanya di bulan Ramadhan, namun juga sepanjang tahun.(MBA)