Anjangsana Bhayangkari Cabang Manggarai dalam Rangka HKGB, Beri Dukungan Moril dan Tali Asih kepada Purnawirawan dan Warakawuri
Tribratanewsmanggarai.com-
Manggarai – Dalam rangka memperingati Hari Kesatuan Gerak Bhayangkari (HKGB), Bhayangkari Cabang Manggarai melaksanakan kegiatan anjangsana di wilayah hukum Polsek Reok, Polres Manggarai, pada Jumat (03/10/2025) pukul 10.00 WITA.
Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Ketua Bhayangkari Cabang Manggarai, Ny. Teni Hendri, didampingi Kapolsek Reok Ipda Joko Sugiarto, S.A.P., M.H., serta diikuti oleh Ny. Maria C. Sitepu, Ny. Korola Orlando A., Ny. Andi Harun, dan para ibu Bhayangkari Ranting Reok. Turut hadir pula Bhabinkamtibmas Kecamatan Reok.
Rangkaian kegiatan anjangsana dilakukan dengan mengunjungi kediaman para Purnawirawan dan Warakawuri di Kecamatan Reok, Kabupaten Manggarai. Beberapa kunjungan tersebut meliputi:
- Pukul 10.00 WITA, rumah Warakawuri Ibu Maria Yasinta Dagung (Kampung Baru, Kelurahan Baru).
- Pukul 10.15 WITA, rumah Warakawuri Ibu Agata Mulu (Kampung Baru, Kelurahan Baru).
- Pukul 10.30 WITA, rumah Warakawuri Ibu Nurmini Basuki (Tanah Putih, Kelurahan Mata Air).
- Pukul 10.47 WITA, rumah Warakawuri Ibu Edy Sumirat (Mangga Dua, Kelurahan Mata Air).
- Pukul 11.20 WITA, rumah Purnawirawan Bripka (Purn.) Gusti Made Rena (Tanah Putih, Kelurahan Mata Air).
Selain memberikan dukungan moril, Bhayangkari Cabang Manggarai juga menyerahkan tali asih berupa bingkisan sebagai bentuk kepedulian dan penghargaan kepada para Purnawirawan serta Warakawuri.
Dalam kesempatan tersebut, Ketua Bhayangkari Cabang Manggarai, Ny. Teni Hendri, menyampaikan apresiasi dan penghargaan atas pengabdian para Purnawirawan serta Warakawuri ketika masih berdinas, sekaligus memohon doa restu agar Polri bersama Bhayangkari semakin baik dalam melaksanakan tugas dan semakin dicintai masyarakat.
Kegiatan ini diharapkan dapat mempererat silaturahmi serta menumbuhkan rasa kebersamaan antara Bhayangkari dengan keluarga besar Polri.(MBA)