Polres Manggarai Gelar Pembagian Beasiswa Bagi Siswa Berprestasi dalam Rangka Memperingati Hari Bhayangkara Ke-78 Tahun 2024
Tribratanewsmanggarai.com-
Pagal, 22 Juni 2024 – Dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-78, Polres Manggarai mengadakan acara pembagian beasiswa bagi siswa berprestasi serta bantuan sosial kepada anak-anak yatim piatu. Acara ini dilaksanakan pada hari Sabtu, 22 Juni 2024, bertempat di SMP Negeri 1 Cibal, Kelurahan Pagal, Kecamatan Cibal, Kabupaten Manggarai.
Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Kabag SDM Polres Manggarai, AKP Gusti Putu Sabanugraha. Dalam kesempatan tersebut, bantuan berupa perlengkapan pakaian sekolah dan buku tulis diserahkan kepada tujuh orang siswa dari SMP Negeri 1 Cibal dan SD Pagal II.
Turut hadir dalam acara tersebut Kapolsek Cibal, Ipda Paksedis Petala Sogen; Camat Kecamatan Cibal; Kepala Sekolah SMP Negeri 1 Cibal; para guru yang mendampingi siswa-siswi; personel Polsek Cibal; serta personel Bagian SDM Polres Manggarai.
Siswa-siswi berprestasi yang menerima beasiswa adalah:
- Apolonia Selcin Pratama Tapo, Siswi SMPN 1 Cibal.
- Stefanus Cherin Hekong, Siswa SMPN 1 Cibal.
- Viktoria Defitri Paju, Siswi SMPN 1 Cibal.
- Leonita Naparesa, Siswi SMPN 1 Cibal.
- Febriana Dina, Siswi SMPN 1 Cibal.
- Yasinta Delvina Madan, Siswi SD Pagal II.
- Rogasianus Mariano Hekong, Siswa SD Pagal II.
AKP Gusti Putu Sabanugraha menyatakan bahwa kegiatan pembagian beasiswa ini diharapkan dapat menjadi motivasi bagi siswa-siswi untuk terus berprestasi dan semangat dalam menuntut ilmu. "Kami berharap, dengan adanya beasiswa ini, siswa-siswi dapat semakin termotivasi untuk belajar dan meraih prestasi yang lebih tinggi lagi," ujar AKP Gusti Putu Sabanugraha.
Acara ini juga merupakan wujud nyata kepedulian Polres Manggarai terhadap pendidikan dan masa depan generasi muda, terutama bagi mereka yang membutuhkan dukungan untuk mencapai cita-cita. Selain itu, kegiatan ini juga menjadi bagian dari upaya Polri dalam mendekatkan diri kepada masyarakat dan mempererat hubungan antara polisi dan warga setempat.(MBA)