Patroli Dialogis Sat Samapta Polres Manggarai Cegah Aksi Premanisme di Kota Ruteng

Tribratanewsmanggarai.com-
Ruteng, 21 Mei 2025 – Dalam upaya mencegah berbagai tindak kejahatan dan menjaga ketertiban masyarakat, Satuan Samapta Polres Manggarai menggelar kegiatan Patroli Dialogis pada Rabu (21/5/2025) pukul 09.30 WITA di sejumlah titik strategis dalam wilayah Kota Ruteng.
Patroli tersebut menyasar area pemukiman warga, kawasan pertokoan, Terminal Mena, Terminal Pasar Puni, kompleks Kampus Unika Ruteng, Halte Bus Ruteng, serta lokasi-lokasi ramai yang menjadi pusat aktivitas masyarakat seperti tempat berkumpulnya pedagang, calon penumpang, sopir angkutan kota, tukang ojek, dan jalur lalu lintas utama dalam kota.
Anggota patroli tidak hanya melakukan pemantauan situasi, tetapi juga aktif berdialog dengan warga yang tengah beraktivitas. Dalam interaksinya, petugas menyampaikan imbauan kamtibmas (keamanan dan ketertiban masyarakat), khususnya terkait pencegahan tindakan premanisme serta kejahatan jalanan seperti pencurian, pencopetan, dan pemalakan.
“Kami mengimbau masyarakat untuk tetap waspada, menjaga keamanan lingkungan masing-masing, serta tidak mudah terpancing oleh isu atau informasi hoaks yang dapat memicu gangguan kamtibmas,” ujar salah satu anggota patroli.
Kepada para sopir angkutan dan tukang ojek, petugas juga mengingatkan pentingnya mematuhi peraturan lalu lintas dan mengutamakan keselamatan penumpang. Hal ini dilakukan untuk menciptakan suasana kota yang aman dan nyaman bagi semua pengguna jalan.
Kegiatan patroli ini merupakan bagian dari strategi preventif Polres Manggarai dalam menekan potensi gangguan keamanan dengan memperkuat kehadiran polisi berseragam di tengah masyarakat, sekaligus memberikan rasa aman dan pelayanan maksimal kepada warga.
Dengan adanya patroli dialogis ini, diharapkan masyarakat semakin merasa terlindungi dan terayomi, serta semakin dekat dan percaya terhadap institusi kepolisian sebagai mitra dalam menjaga keamanan dan ketertiban di Kota Ruteng.(MBA)