Kunjungan Kemanusiaan. Sie Dokkes Polres Manggarai Bantu Pengurusan BPJS untuk Ibu Teodora Ulus di Desa Beo Rahong
Tribratanewsmanggarai.com-
Ruteng, 17 November 2025 — Sie Dokkes Polres Manggarai melakukan kegiatan kunjungan kemanusiaan terhadap Ibu Teodora Ulus (81), warga Desa Beo Rahong, Kecamatan Ruteng, Kabupaten Manggarai, Senin (17/11/2025) pukul 11.00 Wita. Kunjungan ini bertujuan untuk membantu proses pengurusan BPJS Kesehatan sehingga Ibu Teodora dapat segera memperoleh layanan pengobatan.
Kegiatan tersebut dipimpin oleh PS. Kasidokkes Polres Manggarai, Bripka Heribertus A.B. Tena, S.Tr.Ak., M.Si, bersama Bhabinkamtibmas Kecamatan Rahong Utara, Aipda Ridwan N. Lubalu, serta didampingi pemerintah Desa Beo Rahong. Rombongan mendatangi kediaman Ibu Teodora di Lalang RT/RW 006/002 untuk melihat langsung kondisi dan kebutuhan kesehatan warga lanjut usia tersebut.
Kunjungan ini merupakan bentuk kepedulian Polri melalui Polres Manggarai kepada masyarakat yang membutuhkan perhatian, sekaligus mempererat hubungan antara kepolisian dan warga.
Sebelumnya, sempat beredar pemberitaan mengenai kondisi Ibu Teodora yang mengalami gangguan penglihatan serta hidup dalam keterbatasan. Hal tersebut mendorong jajaran Sie Dokkes dan Bhabinkamtibmas untuk turun langsung memberikan pendampingan.
Bripka Heribertus A.B. Tena menyampaikan bahwa pihaknya akan mengupayakan pengurusan BPJS Kesehatan bagi Ibu Teodora agar proses pengobatannya dapat berjalan maksimal.
"Untuk mengatasi persoalan kesehatan Oma Teodora, kami akan membantu proses pengurusan BPJS Kesehatan. Selanjutnya pengobatan akan dilakukan baik di Puskesmas setempat maupun di rumah sakit terdekat sesuai kebutuhan," ujarnya.
Ia juga mengajak seluruh pihak, baik masyarakat maupun pemerintah setempat, untuk bersama-sama peduli terhadap kondisi Ibu Teodora.
"Kami mengajak semua pihak untuk turut peduli terhadap kondisi beliau yang saat ini hidup dengan berbagai keterbatasan," tambahnya.
Kegiatan ini menjadi wujud nyata kehadiran Polri di tengah masyarakat, terutama dalam memberikan pelayanan dan perhatian kepada warga yang membutuhkan bantuan.(MF)
HUMAS MANGGARAI


